Foto profil Qory Sandioriva


YPI Sesalkan Qory Absen Lebaran Bareng Ortu

Rabu, 15 September 2010 11:25
Puteri Indonesia 2009, Qory Sandioriva bisa dibilang sebagai anak durhaka. Pasalnya, saat Lebaran lalu, dirinya tak menemui kedua orang tuanya dan lebih memilih untuk pergi ke Kalimantan. Padahal, saat Lebaran pertama, Qory masih berada di Jakarta. Hal itupun disesalkan oleh Yayasan Puteri Indonesia (YPI).

Ibunda Qory Sandiriova Laporkan Pria Berinisial R?

Rabu, 15 September 2010 10:02
Setelah mendapat saran dari Kadiv Humas Mabes Polri, Brigjen (Pol) Iskandar Hasan, Selasa (14/9), Ibunda Qory Sandioriva, Fariawati, bersama sang suami, DJ Ustama mendatangi Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Selasa (14/9) siang, pukul 14.30 WIB

Masalah Qory Sandioriva Tak Perlu Mabes Polri

Selasa, 14 September 2010 18:10
Segala cara dilaksanakan Fariawati, ibunda Puteri Indonesia 2009, Qory Sandioriva untuk bisa bertemu dengan anaknya. Termasuk mendatangi Mabes Polri. Setelah mendatangi Mabes, Fariawati pun juga mendatangi Polda Metro Jaya.

Datangi Mabes, Ibunda Qory Ngaku Cuma Silaturahmi

Selasa, 14 September 2010 16:25
Ibunda Puteri Indonesia 2009, Qory Sandioriva, Fariawati menepati janjinya untuk mendatangi Mabes Polri. Fariawati bermaksud berkonsultasi kepada Kadivhumas Mabes Polri, Brigjen Iskandar Hasan terkait dengan anaknya. Namun, Fariawati mengakui kedatangannya hanya untuk silaturahmi.

Qory Sandioriva Tak Berlebaran, Ibunda Datangi Polisi

Selasa, 14 September 2010 13:25
Momen hari Raya Idul Fitri ternyata tak membuat Puteri Indonesia, Qory Sandioriva bersilaturahmi dengan orang tuanya. Sang ibu, Fariyawati, meyakini anaknya dihipnotis oleh seseorang berinisial 'R'. Menindaklanjuti kecurigaannya ini pada Selasa (14/9) siang, Fariyawati mendatangi Mabes Polri untuk berkonsultasi hukum.

Qory Sandioriva: Mungkin Mama Rindu

Rabu, 08 September 2010 19:43
Beberapa saat yang lalu, muncul kabar kalau Qory Sandioriva, Puteri Indonesia 2009, diguna-guna. Bahkan pihak keluarga Qory sendiri pun sampai menggelar preskon soal ini. Ternyata, Qory Sandioriva sendiri malah tidak tahu kejelasan dari permasalahan ini. Qory hanya menduga kalau ibunya merasa rindu karena selama satu tahun terakhir ini ia lebih banyak berada di Jakarta.

Qory Sandioriva Lampiaskan Rindu di Hari Lebaran

Rabu, 08 September 2010 18:13
Lebaran memang punya makna sendiri-sendiri bagi tiap individu yang merayakannya. Buat Qory Sandioriva, Puteri Indonesia 2009, lebaran adalah pelampiasan rindunya pada keluarga yang tak bisa ia jumpai setiap hari. Di saat lebaran sudah semakin seperti ini, rasa rindu Qory untuk cepat-cepat mudik pun semakin tak tertahankan.

Psikolog: Jangan Bilang Qory Sandriova Dihipnotis!

Rabu, 08 September 2010 16:01
Sosok 'R' yang misterius dituduhkan pihak keluarga sebagai orang yang paling bertanggung jawab atas 'hilangnya' Qory Sandioriva. Pria yang dikatakan Ny. Fariawati - ibunda Qory itu dekat dan memberi pengaruh terhadap putrinya. Bahkan R diklaim menguasai unsur magis yang membuat Puteri Indonesia 2009 itu terlena.

Baru Masuk Kuliah, Qory Sandioriva Ambil Cuti

Rabu, 08 September 2010 12:13
Puteri Indonesia 2009, Qory Sandioriva ternyata langsung mengajukan cuti begitu masuk kuliah di Universitas Indonesia. Mahasiswa ekstension Sastra Perancis ini memang sempat izin untuk mengikuti Miss Universe.

YPI Merasa 'Kecolongan'

Selasa, 07 September 2010 20:25
Mencuatnya kasus perseteruan antara Puteri Indonesia 2009, Qory Sandioriva, dan ibu kandungnya, Ny. Fariawati, hingga diangkat ke media dan infotainment, sangat disesalkan oleh Yayasan Puteri Indonesia (YPI). Menurut Mega Angkasa, Head of Communication Department YPI, hal itu menjadi pengalaman berharga untuk seleksi Puteri Indonesia periode selanjutnya.

YPI Tak Mau Ikut Campur Masalah Qory

Selasa, 07 September 2010 19:06
Kasus yang kini tengah menerpa Qory Sandioriva mau tak mau juga berimbas pada Yayasan Puteri Indonesia (YPI). Maklum saja, Qory adalah Puteri Indonesia 2009. Namun demikian, perwakilan dari YPI mengaku tak mau ikut campur terlalu dalam atas permasalahan keluarga tersebut.

MUI Tak Setuju Ritual Mandi Kembang Qory

Selasa, 07 September 2010 18:25
Puteri Indonesia 2009, Qory Sandrianova, dikabarkan kerap melakukan aktivitas mandi kembang. Sebelum ajang Miss Universe pun Qory juga dikabarkan kerap berlaku aneh dengan melakukan ritual adat.

Orang Tua Mengiba, Qory Santai Menanggapi

Selasa, 07 September 2010 17:01
Sebagai orang tua Qory Sandioriva, Dicky Jatmika dan Fariyawati begitu mengiba agar ucapannya bisa diterima oleh sang anak yang kini berstatus sebagai Puteri Indonesia 2009. Namun justru Qory menganggap saran sang ayah sebagai upaya ikut campur dalam kehidupannya.

Keluarga Rindukan Qory Yang Patuh

Selasa, 07 September 2010 16:01
Tujuan orang tua Qory Sandioriva mengundang para wartawan infotainment, karena ingin menyampaikan pesan untuk anaknya yang sudah sangat dirindukannya. Sang mama, Fariyawati dan ayahnya, Dicky Jatmika merindukan Qory yang dulu, yang patuh pada orang tuanya.

Keluarga Minta 'R' Tak Ganggu Aqidah Qory

Selasa, 07 September 2010 11:59
Qory Sandioriva terlihat mulai mengalami perubahan sikap sebelum didaulat sebagai Puteri Indonesia 2009 pada 9 Oktober 2009. Perubahan itu terjadi sekitar Mei 2009, setelah kenal dengan seseorang bernama R, yang diindikasikan sebagai seorang paranormal.

Ibunda Qory Minta Anaknya Tinggalkan Kemusyrikan

Selasa, 07 September 2010 10:11
Ibunda Qory Sandioriva, Fariyawati dan suami merasa berat dengan tanggung jawab yang akan dipikul kelak jika menghadap pada Allah SWT. Karena sang puteri hingga kini masih harus menjadi tangung jawabnya, termasuk dalam hal Aqidah.

Ibu Qory Tak Bermaksud Buka Aib Sang Anak

Selasa, 07 September 2010 08:37
Ibunda Qory Sandioriva, Fariyawati bukan bermaksud membuka aib sang anak di hadapan umum, namun yang dilakukan saat ini lebih karena sifat sayang orang tua terhadap anaknya. Apalagi setelah pulang dari Las Vegas, mengikuti Miss Universe, putrinya sudah tidak lagi menjalin komunikasi dengan keluarga.

Qory Sandioriva Larang Sang Ayah Campuri Urusannya

Selasa, 07 September 2010 02:05
Keinginan Qory Sandioriva untuk memutuskan komunikasi dengan Ny. Fariawati, terlihat pada keengganannya mengangkat telepon dari ibundanya tersebut. Tak hanya dengan sang bunda, dengan ayahnya pun Qory mengatakan bahwa dirinya tak mau dicampuri urusannya.

Ibunda Qory Tak Tahu Niatan 'R' Pada Putrinya

Selasa, 07 September 2010 01:05
Seseorang berinisial 'R', menurut Ny. Fariawati, diduga kuat telah 'meracuni' pikiran Qory Sandioriva, sehingga mengubah perilaku Puteri Indonesia 2009 itu menjadi 'bandel', tak santun dan tak sholeh lagi. Menurut gambaran yang diberikan ibunda Qory tersebut, sosok 'R' layaknya seorang dukun.

Ny. Fariawati Terakhir Bertemu Qory Sebelum ke AS

Selasa, 07 September 2010 00:35
Ketegangan yang dihadapi oleh Ny. Fariawati dan Qory Sandioriva membuat hubungan ibu dan anak tersebut renggang. Selain itu, Qory pun kini tak mau lagi bertemu dengan ibunya. Menurut Ny. Fariawati, ia terakhir kali bertemu dengan Qory sebelum Puteri Indonesia 2009 itu berangkat ke AS untuk mengikuti seleksi Miss Universe 2010.

Perkenalan Qory Sandioriva Dengan 'R' Tak Disengaja

Senin, 06 September 2010 23:25
Perseteruan yang terjadi antara Qory Sandioriva dan Ny. Fariawati, ibundanya, mulai menghangat di kalangan publik dan hal itu tak lepas dari pengaruh seseorang berinisial 'R'. Menurut Ny. Fariawati, sosok pria bernama 'R' berperan besar dalam perubahan sikap, perilaku dan cara pandang putrinya.

Ibunda Qory Tak Tahu Keberadaan Putrinya

Senin, 06 September 2010 17:50
Ibunda Qory Sandioriva, Ny. Fariawati, tak kuasa menahan air matanya saat ia memberikan keterangan kepada media infotainment, bahwa sang buah hati kini tengah terjerat aliran sesat. Apalagi setelah dirinya menemukan benda-benda 'aneh' berupa pita-pita berwarna-warni, barang-barang mirip mainan dengan bilah-bilah berjumlah ganjil, yang menurutnya dipakai oleh Qory untuk melakukan ritual.

Puteri Indonesia 2009 Terjerat Aliran Sesat?

Senin, 06 September 2010 17:25
Melalui media, Ny. Fariawati menjelaskan bahwa putrinya kini diduga kuat telah dipengaruhi oleh seseorang berinisial 'R', yang mempengaruhinya untuk melakukan ritual-ritual sesat. Ny. Fariawati memperkuat dugaannya itu dengan benda-benda aneh yang ditemukannya di apartemen sang putri.

YPI Tolak Komentar Kegagalan Qory Sandioriva

Selasa, 24 Agustus 2010 12:34
Puteri Indonesia Qory Sandioriva yang kini tampil sebagai salah satu kontestan Miss Universe, harus menelan kegagalan. Karena tak satu pun penghargaan diperoleh, bahkan sejak awal penyisihan 20 besar, gadis berdarah Aceh ini sudah tersisih.

Miss Mexico Dinobatkan Sebagai Miss Universe 2010

Selasa, 24 Agustus 2010 10:33
Ajang kontes kecantikan Miss Universe 2010 akhirnya menentukan pemenang pengganti Stefania Fernandez, yakni Miss Mexico Ximena Navarrete. Navarrete mendapatkan mahkotanya setelah bersaing dengan lima kontestan lain, yakni Miss Australia, Miss Jamaica, Miss Ukraina dan Miss Pilipina.