Dua Mutan Baru Hadir Dalam 'DAYS OF FUTURE PAST'

Penulis: Mahardi Eka Putra

Diperbarui: Diterbitkan:

Dua Mutan Baru Hadir Dalam 'DAYS OF FUTURE PAST' dok. bkbn.net

Kapanlagi.com - X-MEN: DAYS OF FUTURE PAST menambah jajaran tokoh mutan dalam kisahnya dengan memasukkan nama Bishop dan Warpath. Sang sutradara, Bryan Singer membocorkan hal tersebut dalam video Vine khusus yang ia unggah.
Dalam video tersebut diperlihatkan deretan kursi yang di tempat bersandarnya bertuliskan nama tokoh dalam film. Dengan pergerakan kamera yang cepat terlihat nama-nama sebagai berikut, Logan, Xavier, Magneto, Storm, Bishop Kitty Pryde, Bobby 'Iceman' Drake, Peter 'Colossus' Rasputin, Blink dan James 'Warpath' Proudstar.
Dua mutan yang sebelumnya tak pernah disebut-sebut ini ramai diberitakan akan diperankan oleh Omar Sy (Bishop) dan Boo Boo Stewart (Warpath). Mereka berdua memang belum pasti memerankan kedua tokoh baru tersebut meski sudah pasti bergabung dalam film.

Omar SyOmar Sy


Boo Boo StewartBoo Boo Stewart


Bagi yang belum tahu, Bishop adalah pria dari masa depan di mana para mutan telah dimusnahkan oleh manusia. Sedang Warpath adalah mutan kuat yang piawai dalam memainkan pisau.
Film terbaru saga X-MEN ini akan dirilis 18 Juli tahun depan.
 
#Berita pilihan


 
 
 

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(dgs/dka)

Rekomendasi
Trending