Lindsay Lohan Kembali ke Keluarga Penjahat
Lindsay Lohan
Kapanlagi.com - Lindsay Lohan kembali ke film mengenai keluarga penjahat Gotti, setelah ia secara pribadi membujuk produsernya yang enggan untuk memberi dia kesempatan, kata produser itu pada Rabu (20/4). Lohan, yang karir beraktingnya tersandung oleh masalah narkotika dan pidana, telah mengadakan perundingan mengenai peran di GOTTI: THREE GENERATIONS, yang menampilkan John Travolta sebagai bos gerombolan John Gotti, Sr. Lohan bahkan telah menyinggung hal itu pekan lalu. Namun produser Marc Fiore mengatakan, Rabu (20/4) pagi, ia telah menghentikan pembicaraan gara-gara tuntutan yang diajukan tim manajemen Lohan, dan berencana menemui aktris lain. Beberapa jam kemudian, produser tersebut tampaknya didekati oleh aktris MEAN GIRLS itu secara langsung. "Kami menghadapi keadaan yang tak mulus hari ini, tapi Lohan tentu saja telah menyelamatkan keadaan," kata Fiore kepada Reuters, yang dipantau ANTARA di Jakarta. Fiore menambahkan, Lohan menghubungi dia secara pribadi untuk menyelesaikan kasusnya.Dalam film itu Lohan akan memerankan Kim Gotti, istri seseorang yang bernama Gotti. Menurut laporan media sebelumnya, peran Kim lebih besar sebab film itu bercerita tentang hubungan ayah dan anak.Fiore mengadakan kerja sama dengan gangster John Gotti, Jr., yang tokohnya belum ditampilkan. Ayahnya, yang dijuluki 'Teflon Don', meninggal akibat kanker pada 2002, sewaktu menjalani hukuman seumur hidup karena kasus pembunuhan, penipuan, pemerasan dan penghindaran pajak.Fiore menyatakan ia berharap bisa mengumumkan sutradara baru pekan depan. Nick Cassacetes, yang mulanya terlibat, meninggalkan proyek tersebut awal pekan ini karena benturan jadwal. Pengambilan gambar direncanakan dimulai pada Oktober. Fiore mengatakan anggaran buat film yang didanai sendiri itu ialah US$70 juta sampai US$80 juta. Ia tak bersedia menyebutkan secara khusus sumber dana tersebut.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(antara/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
