Lucy Liu Kasihan Dengan Pria Korban 'Girl Power'

Penulis: Erlin

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Aktris Lucy Liu mengaku kasihan dengan para pria, lantaran tak bisa mengatasi para wanita modern karena trend 'girl power' dalam beberapa tahun ini telah membuat mereka bingung dengan bagaimana mencapai hubungan seks yang fair.Bintang Charlie's Angels ini mengungkapkan kalau kaum pria jadi makin sulit untuk memprediksi bagaimana para wanita ingin diperlakukan."Kukira para pria dalam beberapa hal sedikit bingung. Tapi aku tak mengartikan itu dengan cara yang buruk. Ada saat mereka mengharapkan untuk membuka pintu bagi wanita dan membayar makan malam dan melakukan hal-hal semacam itu. Sekarang mereka tak tahu harus berbuat apa lagi," ungkapnya."Mereka tak ingin dihukum untuk niat baik tidak membukakan pintu, tapi di saat yang sama, ada beberapa wanita yang lebih senang membuka pintu sendiri. Itu bukan hal yang dihargai dan diharapkan para pria. Apakah para pria seharusnya jadi seperti pria selayaknya dan membayar makan malam, atau mereka membiarkan wanita yang membayar? Kukira ini hubungan yang sulit untuk dipahami oleh para pria," tambah bintang jelita ini. 

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(ctm/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending