Ditawari Akting, Tasya Tania Malah Takut

Ditawari Akting, Tasya Tania Malah Takut Tasya Tania Foto: KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Bagi sebagian orang, nama Tasya TaniaĀ di dunia musik belum terlalu terdengar gaungnya. Meskipun demikian, sebenarnya si cantik ini telah cukup sering mendapat tawaran berakting di FTV maupun layar lebar.
"Ada, pernah (ditawari akting). Waktu itu FTV sama film layar lebar juga. Cuma aku nggak bisa akting, jadi ya udah lah ya, nyanyi aja dulu, hahaha," ungkapnya saat ditemui tim KapanLagi.com® beberapa waktu yang lalu.
Penyanyi cantik berusia 20 tahun ini merasa kemampuannya masih belum cukup untuk memerankan karakter orang lain di depan kamera. Akhirnya terpaksa ia menolak semua tawaran yang datang padanya.

Tasya Tania ©KapanLagi.com®Tasya Tania ©KapanLagi.com®

Namun bukan berarti TasyaĀ tak tertarik pada dunia akting. Justru akting baginya adalah sesuatu yang menantang.
"Menarik, sangat menarik. Mungkin karena terlalu menarik, jadi aku takut. Aduh, kayanya nggak bisa deh. Mungkin aku masih nggak pede aja kali yah, cuma untuk ke depannya nggak tahu deh," lanjutnya.
Jika sudah berani mencoba berakting, mungkin saja TasyaĀ akan menerima salah satu tawaran yang datang padanya. Penasaran melihat TasyaĀ berakting, KLovers?

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/rzm)

Rekomendasi
Trending