Irfan Hakim Kreasikan Istri Untuk Masak
Irfan Hakim bareng keluarga
Foto: Deni
Kapanlagi.com - Menjadi brand ambassador penyedap rasa Royco ternyata bukan berarti jago masak. Seperti halnya Irfan Hakim yang hanya pintar memasak nasi goreng. Itu saat dia masih sendiri dan tinggal ngekost. Namun begitu, bapak tiga anak ini tidak hilang akal untuk mengkolaborasikan makanan yang akan di konsumsi. Sehingga tanpa disadari dia mempunyai menu beragam sekaligus menghilangkan rasa bosan pada makanan yang itu-itu saja."Kalau suka masak enggak tapi hobi ya. Apalagi waktu masih bujang dan ngekost. Misalnya kalau bosan membeli makanan ya biasanya iseng masak. Paling bikin nasi goreng dan kalau bosan ya nasi gorengnya divariasikan. Misalnya campur pakai nanas atau apalah yang sifatnya experience tapi enak," urainya lalu tertawa.Namun begitu, kebiasaan menggoreng nasi goreng beserta atributnya tidak lagi dilakukan semenjak dirinya menikah. Bahkan Irfan menyerahkan semua masakan pada istrinya tersebut. Dia sendiri cukup menghabiskan saja hasil masakan sang istri."Tapi sejak menikah saya hanya membantu istri saja. Jadi nggak memasak. Saya biarkan dia berekspresi dan saya membantu dengan memakan masakannya sampai habis," imbuhnya kala dijumpai di FX Plasa, Kamis (16/7).Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
