Kapanlagi.com - Kenangan tentang Olga Syahputra masih terus bergulir melintasi tahun demi tahun pasca kepergiannya. Kisah hidupnya menginspirasi. Salah satu yang sempat jadi saksi perjuangan hidup Olga adalah rumah kontrakannya.
Ya, terletak di Rusun Harum, kawasan Tebet, kontrakan ini jadi tempat tinggal Olga selama merintis karier. Kondisi rumah tersebut kini masih utuh dan masih dapat dihuni. Siapa sangka, nggak sedikit orang yang tertarik untuk tinggal di situ.
Rumah Kontrakan Olga Syahputra © KapanLagi.com/Adi Abbas Nugoho
"Masih (ada rumahnya), cuma udah ditinggalin orang. Orang-orang pada tahu itu tempatnya Olga. Jadi laku, banyak yang mau ngontrak di situ," tutur John, juru parkir di rusun tersebut saat dijumpai pada Rabu (29/1).Rumah tersebut rupanya pernah hendak dibeli oleh mendiang Olga. Namun niat tak bersambut, sang empunya nggak mau menjual.
Seiring berjalannya waktu, kala itu karier Olga lantas meroket dan ia bisa membeli rumah baru. "Dulu Olga tinggal di sini dari yang belum punya apa-apa. Beberapa tahun kemudian dia pindah dari sini ketika nama Olga Syahputra mulai terkenal," pungkas John.
(kpl/abs/tdr)
Reporter: Adi Abbas Nugroho