Namun baru-baru ini, imej wig warna-warni itu perlahan mulai hilang dari diri Jenita. Pasalnya, wanita berusia 28 tahun itu sekarang lebih sering tampil dengan rambut aslinya yang ternyata nggak kalah stylish dan kece. Apa alasannya?
"Sekarang udah nggak pake wig lagi. Emang perlu adaptasi dan butuh proses banget. Aku emang perlu banyak waktu untuk melepaskan imej itu (pakai wig). Dari wig blonde dan akhirnya aku pindah ke rambut aku yang asli. Ini perubahan yang buat aku lebih dewasa," ujar Jenita ketika ditemui di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (15/4).
Wanita bernama asli Jeni Juliana ini mengaku tak takut akan ditinggalkan fans karena sudah tak lagi tampil penuh warna. Sebaliknya, sejauh ini publik menanggapi perubahan penampilan Jenita itu dengan positif.
"Aku seneng-seneng aja fans aku ngomentarin ini-itu. Responya sih nggak ada yang negatif," sambungnya singkat.
Ternyata ada alasan lain yang mendorong Jenita untuk mengganti imej-nya. "Wig emang sengaja ditinggalin karena udah bayak juga sekarang yang ikut-ikutan. Nggak apa-apa lah aku lepas wig, aku ganti penampilan baru," pungkasnya.
Kalau menurut KLovers, Jenita lebih cocok pakai wig atau tidak? Jangan lupa tulis komentarmu ya!
(kpl/far/gtr)