Punya Wajah Ganteng, Anak Mastur Nggak Mewarisi Bakat Komedian Sang Ayah
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Kemunculan Ahmad Syaiful putra Mastur memang langsung mencuri perhatian. Apalagi anak dari komedian tersebut memiliki wajah yang ganteng. Saat ini Syaiful juga semakin serius terjun ke dunia entertainment.
Wajah Ahmad Syaiful pun sering mendapat komentar dari orang-orang yang ditemuinya karena memiliki penampilan berbeda dari Mastur. Bahkan ia juga kadang mengelak saat ditanya apakah memang anak dari sang komedian.
"Kalau keuntungan (jadi anak artis) sih dikenal banyak orang. Kalau kerugian sih nggak ada kerugiannya ya, cuma misal 'anak Mastur ya?' Aku bilang kadang-kadang 'nggak bukan'. 'Yang bener?' 'Iya serius'. Terus aku bilang 'iya anaknya Mastur', 'Kok beda sih sama bapaknya?' ;Ya gimana, dapatnya gini'," tandas Syaiful ditemui di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (20/3).
Advertisement

Mastur sendiri memilih untuk tidak terlalu mendengarkan komentar orang-orang. Menurutnya, putranya ini memang wajahnya lebih mirip ke sag ibu dan mendapat warisan tinggi dari kakeknya (ayah Mastur).
"ya intinya orang sekarang ini banyak tanda tanya, dalam arti masa sih bapaknya kayak begitu, anaknya begini. Intinya istilahnya orang beranggapan kok beda? Ya wajar namanya orang kan bercanda. Bercanda nggak serius. Ya kadang-kadang kita jawabnya juga nggak serius juga, ya masa bukan anak gue, gue ngaku-ngaku. Ya memang kebanyakan kan masalah face ambil ke istri dan tinggi ambil ke bokap," ungkap Mastur.
Mastur juga menceritakan kalau putranya itu sempat dicasting untuk jadi komedian. Namun sayangnya, Syaiful ternyata tak mewarisi bakat komedi, dan sepertinya ia lebih fokus pada peran seperti remaja.
"Kali ini dia belum bisa (jadi komedian), sempat dicasting, orang mikir dia bisa komedi seperti saya. Kayak bapaknya, ternyata nggak bisa dia. Yaah yang cool-cool aja lah biasa kayak anak remaja. Kalau bapaknya mah nggak nyampai yang cool gitu. Ya begini aja lah. DIa nggak masuk ke komedian," tuturnya.
#Jangan Lewatkan
Proses Hijrah, Arie Untung Terharu Sang Anak Rajin Ikut Jamaah Subuh di Masjid
7 Tahun Menikah, KD Pamer Foto Mesra & Tulis Kalimat Manis Untuk Raul Lemos
Istri Pertama Opick Merasa Sangat Berduka Dengan Kepergian Wulan
Opick Bersaksi Istrinya Rajin Salat dan Bersedekah Selama Masih Hidup
Kenapa Nafa Urbach Tak Ingin Zack Lee Kenalkan Pacar Baru Pada Anak?
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
(kpl/far/jje)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat