Main di 'I LOVE YOU FROM 38.000 FEET', Derby Romero Jadi Latah

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Main di 'I LOVE YOU FROM 38.000 FEET', Derby Romero Jadi Latah Derby Romero - Michelle Ziudith - Rizky Nazar © kapanLagi.com/Agus Apriyanto

Kapanlagi.com - Bersama Legacy Pictures, Screenplay Production siap kembali merilis film terbarunya yang berjudul I LOVE YOU FROM 38.000 FEET. Sebagai salah satu aktor utama yang terlibat dalam film ini, Derby Romero pun mengungkapkan karakternya yang cukup unik.
"Gue tertarik (main film I LOVE FROM 38.000 FEET) karena karakter Rimba ini latah. Riset sih gampang, sama temen kita yang latah. Kebetulan salah satu tim produksi film ini tattooan, antingan, latah," ujarnya saat ditemui di peluncuran soundtrack I LOVE YOU FROM 38.000 FEET, Hard Rock, Jakarta Selatan, Kamis (9/6).
Di sisi lain aktor yang memiliki talenta di dunia musik itu juga melakukan latihan lain. Agar tidak terkesan latah yang dibuat-buat, Derby pun meminta agar ia diganggu atau dikagetkan demi melatih aktingnya dalam film tersebut.

Derby Romero, tertarik main di film 'I LOVE YOU FROM 38.000 FEET' karena mendapat karakter yang latah © KapanLagi.com/Agus ApriyantoDerby Romero, tertarik main di film 'I LOVE YOU FROM 38.000 FEET' karena mendapat karakter yang latah © KapanLagi.com/Agus Apriyanto

"Gue minta digangguin, dikagetin dari reading pertama biar kebiasaan. Kan gak lucu pas dikagetin latahnya telat. Responnya sempat keluar kata-kata jorok, tapi semakin lama gue pilih yang lucu. Harus sugesti diri nggak boleh ngomong jorok, nggak boleh ngomong jorok," lanjutnya.
Lucunya, Derby Romero sempat terbawa sifat latah dalam karakter yang ia perankan dalam film tersebut. Beruntung ia bisa menghilangkan kebiasaan tersebut tanpa kesulitan.
"Kumisan ini udah lama. Mungkin kenapa orang baru lihat karena peran-peran gue di TV jadi anak SMA, jadi harus dicukur. Kalau di film ini cuma gue rapihin aja. Awalnya sempat kebawa. Tapi akhirnya ilang karena basically gue gak latah. Tugas gue kan masuk ke karakter dan melepaskannya," pungkasnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/aal/ntn)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending