Banjir Kritik, 'TRANSFORMERS 4' Masih Kokoh di Puncak Box Office
Diperbarui: Diterbitkan:
    dok, Paramount Pictures
Kapanlagi.com - Kritik menghujani film TRANSFORMERS: AGE OF EXTINCTION, tapi hasil berbeda ditunjukkan dari perolehan tiketnya. Film keempat garapan Michael Bay tersebut berhasil memperoleh pendapatan USD 36,4 juta di pekan kedua. Dengan begitu maka ia sudah memperoleh USD 136,4 juta dari penayangannya di Amerika Serikat saja. Hasil tersebut sangat berlawanan dengan kritik tajam yang diperolehnya. TRANSFORMERS: AOE direview oleh banyak media dan juga kritikus Amerika Serikat sebagai film yang mewah di visual tapi melempem di sisi cerita. Sederas apa pun kritik yang datang, sederas itu pula aliran uang yang masuk ke Paramount Pictures.
Optimus Prime masih berdiri kokoh diterpa banjir kritikan.HOW TO TRAIN YOUR DRAGON 2, MALEFICENT, JERSEY BOYS dan EDGE OF TOMORROW. Mau tahu daftar lengkap film terlaris di Amerika Serikat pekan ini? Intip daftarnya berikut:1. TRANSFORMERS: AGE OF EXTINCTION
2. TAMMYÂ
3. DELIVER US FROM EVILÂ
4. 22 JUMP STREETÂ
5. HOW TO TRAIN YOUR DRAGON 2Â
6. EARTH TO ECHOÂ
7. MALEFICENTÂ
8. JERSEY BOYSÂ
9. THINK LIKE A MAN TOOÂ
10. EDGE OF TOMORROW Bagaimana menurutmu, apakah TRANSFORMERS: AOE memang layak jadi jawara? Atau ada film lain yang menurutmu yang lebih pas sebagai tontonan yang apik dan menghibur?
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(dig/dka)
Mahardi Eka Putra
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
										 - 
								Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
										 
