Lelah dan Berkeringat, Demi Lovato Tetap Tampil Cantik!
Demi Lovato
@ fameflynet.com
Kapanlagi.com - Dengan wajah yang dipoles make-up, siapa yang akan meragukan kecantikan Demi Lovato. Namun apakah dia akan tetap cantik dalam kondisi lelah dan berkeringat?
Pertanyaan itu akhirnya terjawab lewat foto selfie yang diunggah pelantun tembang Heart Attack ini lewat Twitter. Foto diambil saat dia sedang berada di pusat kebugaran.
Kali ini, dia muncul dengan wajah polos tanpa sentuhan make-up. Wajahnya, leher dan dadanya tampak mengkilap karena keluarnya keringat di seluruh tubuh.
Demi Lovato @ Twitter/Demi Lovato
Meski demikian, mantan bintang Disney ini sepertinya sama sekali tidak kehilangan kecantikannya. Walau wajahnya sedikit merah karena kelelahan, namun dia masih tetap menarik seperti biasanya.
Demi sendiri mengenakan pakaian senam warna hitam yang dipadu dengan dalaman warna pink. Rambutnya dikuncir ke belakang agar dapat bergerak lebih bebas selama berolahraga.
Bintang cantik ini memang bukan orang yang ragu menunjukkan wajah alami, tanpa make-up. Sebelumnya, dia juga sempat mengunggah foto yang serupa lewat media sosial, sebagai seruan bagi kaum wanita agar menghargai kecantikan alami mereka.
Jangan Lewatkan!!!
Kena Virus Selfie, Zayn Malik Mendadak Pajang Foto-Foto 'Hot'
[FOTO] Kylie Jenner Tampak Sedih dan Berantakan, Masih Cantik?
[FOTO] Ketika Angelina Jolie Mulai Sedih dan Menangis
Lucunya... Senyum Miley Cyrus Pernah Semanis Ini Saat Kecil
Emma Watson Makin Cantik Tanpa Make-Up, Masa Sih?
Gaya Amy Adams Saat Sedang Kelaparan, Super Gokil!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
