Punya Anak, Revalina S Temat Bukan Ibu Yang Telaten

Penulis: ahmat effendi

Diterbitkan:

Punya Anak, Revalina S Temat Bukan Ibu Yang Telaten Revalina S Temat ©KapanLagi.com/Agus Apriyanto

Kapanlagi.com - Aktris cantik Revalina S Temat saat ini tengah memberikan ASI eksklusif untuk buah hatinya yaitu Rihga Sadiwasakti Rabbani. Anak pertama Revalina tersebut lahir pada tanggal 17 Januari 2016, dan saat ini berkembang dengan begitu lucu.


"Masih ASI dan semoga sampai 2 tahun," ujar bintang film PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN ini di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Minggu (6/11).


Revalina S Temat berusaha mengurangi aktivitasnya di dunia hiburan demi merawat Rihga. Saat ini ia begitu pilih-pilih pekerjaan. Terlebih jika terlibat dalam satu film, Revalina cenderung menjadi workaholic.


Revalina S Temat mengaku bukan ibu yang telaten. ©instagram.com/vatematRevalina S Temat mengaku bukan ibu yang telaten. ©instagram.com/vatemat

"Bisa dibilang pekerjaannku sih emang batasih kegiatan, kalau shooting nggak kenal waktu, pinter-pinternya aku juga atur jadwal, diskusi sama PH kalau mau main lagi," ujarnya.


Menjadi ibu rumah tangga dan merawat si kecil jadi kenikmatan tersendiri bagi Revalina. Sebagai seorang ibu muda, Revalina ada kalanya masih tak mengerti apa yang harus dilakukan.


"Aku nggak bisa bilang telaten, aku sih ini anak pertama, kalau ada salah-salah aku suka minta maaf sama anakku," tandasnya.


(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(kpl/aal/sjw)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending