Fajar Nugra Canggung dan Deg-degan Adu Akting dengan Celine Evangelista di 'DANYANG WINGIT'
© KapanLagi.com/Fikri Alfi Rosyadi
Aktor sekaligus komika Fajar Nugra mengaku menghadapi tantangan besar saat harus membangun chemistry dengan Celine Evangelista di film horor DANYANG WINGIT JUMAT KLIWON. Meski keduanya tampil intens di layar, Fajar secara terbuka mengakui bahwa ia merasa sangat canggung di awal proses syuting.
Fajar menceritakan bagaimana sikap profesional Celine akhirnya membantunya mengatasi rasa gugup tersebut. Menurutnya, Celine sangat terbuka dan memudahkannya untuk menjalin koneksi sebagai lawan main.
Baca juga berita lainnya di Liputan6.com
"Saya jujur yang canggung banget sama Kak Celine, sangat-sangat canggung banget gitu kan. Tapi untungnya Kak Celine itu ngebuka diri untuk akhirnya kayak mempersilakan Fajar untuk bisa ber-chemistry. Ya akhirnya gampanglah kalau untuk menjalin chemistry sama Kak Celine sendiri," kata Fajar Nugra saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Sabtu (8/11/2025).
Salah satu adegan yang paling menantang bagi Fajar adalah saat harus berakting di sebuah air terjun bersama Celine. Ia mengaku sangat gugup, namun salut dengan profesionalisme Celine yang tetap tenang dan suportif selama proses pengambilan gambar.
"Deg-degan kalau saya pribadi jujur deg-degan. Nah itu Kak Celine adalah profesionalnya. Jadi dia tuh beneran ngizinin banget kayak, 'Udah cuek aja, cuek aja, santai aja, kita profesionalitas aja'," jelas Fajar.
Fajar menambahkan bahwa sikap santai yang ditunjukkan Celine merupakan kunci keberhasilan adegan tersebut. Sikap itulah yang membuatnya lebih rileks dalam berakting, meskipun awalnya ia merasa sangat terintimidasi.
"Jujur iya. Karena kamu sudah mempersilakan itu," katanya.
Di film ini, Celine Evangelista tidak hanya berakting, tetapi juga menyumbangkan suaranya sebagai seorang sinden. Fajar pun membenarkan bahwa porsi suara Celine dalam melantunkan tembang dan mantra Jawa cukup banyak dan menjadi elemen penting dalam cerita.
"Banyak sih sebenarnya. Banyak dari mantra-mantra juga, tembang. Karena ada beberapa sinden ya, ada sinden sendiri, terus ada Mbak Celine," pungkasnya.