Cecilia Cheung Tidak Dikenali
Kapanlagi.com - Terkenal di Hong Kong tidak otomatis membuat seseorang jadi terkenal di negeri orang lain, hal ini dirasakan langsung oleh Cecilia Cheung saat bertemu beberapa kru televisi dari sebuah stasiun televisi luar negeri.
Cecilia sendiri adalah salah satu aktris papan atas mantan koloni Inggris tersebut, meski usianya baru 24 tahun namun sudah segudang penghargaan (dan kritikan) yang telah diterimanya. Hal itu tidak mengherankan, mengingat di usia 19 tahun ia sudah dinobatkan sebagai salah satu bintang muda terbaik yang diramalkan akan bersinar dalam waktu dekat.
Beberapa waktu lalu, secara tidak sengaja gadis yang sempat digosipkan dekat dengan Nicholas Tse tersebut berpapasan dengan sebuah stasiun yang sedang meliput sebuah acara promosi. Karena tertarik, dua orang kru langsung menghampiri Cecilia dan berusaha mewawancarainya.
Mereka tidak sadar kalau gadis yang diwawancarainya adalah salah satu artis papan atas negeri tersebut. Cecilia langsung memperkenalkan dirinya dalam bahasa Inggris sekaligus menyebut kalau dirinya adalah salah satu superstar di Hong Kong.
Advertisement
Hal itu tentu saja membuat para kru tersebut keheranan dan tidak percaya begitu saja, apalagi Cecilia melakukannya sambil menunjuk-nunjuk kamera yang digunakan untuk mengambil gambar. Entah sudah percaya atau belum, mereka langsung membalas sapaan tersebut dengan mengatakan, "Nice to meet you honey."
Ternyata tidak hanya itu yang dilakukan gadis yang memiliki nama panjang Cheung Pak Chi (atau Zhang Bai Zhi) ini. Ia juga menepuk pipi seorang diantara kru tersebut dan memberitahu kalau itu adalah cara masyarakat Hong Kong memberi salam satu sama lain.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ind/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
