Ashton Kucther Siap-Siap Hadapi Kiamat

Ashton Kucther Siap-Siap Hadapi Kiamat Ashton Kutcher @ contactmusic.com

Kapanlagi.com - Entah karena terpengaruh oleh film-film bencana buatan Hollywood atau karena bencana alam yang akhir-akhir ini sering terjadi, Ashton Kutcher dikabarkan mulai terobsesi dengan bencana alam. Bahkan, aktor tampan ini sudah bersiap-siap untuk datangnya kiamat!Suami Demi Moore ini dikabarkan baru saja membeli beberapa peralatan dalam jumlah besar untuk 'menghadapi' kiamat. Sebelumnya, Ashton sempat mengungkapkan bahwa dirinya sedang sibuk melatih diri untuk melindungi diri dan keluarganya kalau sampai bencana atau kiamat nanti terjadi.Walau pernyataan ini diucapkan dengan nada bercanda, namun sepertinya Ashton cukup serius mengingat beberapa bencana besar yang terjadi di Jepang dan New Zealand. Beberapa sumber juga menyatakan bahwa sang aktor sampai menghabiskan sekitar $4.000 untuk membeli peralatan persiapan kiamat ini."Dia terobsesi dengan ide akan gempa bumi atau bencana alam besar apapun. Dia membeli beberapa peralatan survival dasar untuk menghadapi bencana ini," ungkap seorang sumber.Beberapa peralatan pun sudah dibeli dan dipersiapkan Ashton, termasuk beberapa selimut, radio, senter, juga perbekalan darurat seperti air dan makanan kaleng. Hmm, lengkap!  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cmc/mae)

Rekomendasi
Trending