Beyonce Kehilangan Rp125 M Demi Bayinya
Beyonce Knowles
@ Retna
Kapanlagi.com - Setelah satu bulan disembunyikan, akhirnya pasangan Beyonce Knowles telah menunjukkan rupa Blue Ivy Carter lewat foto-foto yang dirilisnya lewat akun Tumblr. Alih-alih menerima tawaran dengan jumlah jutaan dollar, pasangan ini lebih memilih merilis foto putrinya secara gratis.Dilansir dari Contactmusic, pasangan Jay Z dan Beyonce dikabarkan sempat mendapat tawaran hingga $14 juta (lebih dari Rp125 miliar) dari salah satu media agar pasangan tersebut mau menjual foto putrinya. Nyatanya, tawaran itu malah ditolak mentah-mentah.Karena keteguhan hati mereka ini, Beyonce dan Jay Z mendapat sanjungan yang luar biasa dari berbagai publik. Ketimbang mencari keuntungan dari putri pertama mereka tersebut, mereka lebih memilih untuk merangkul salah satu media dan membagikan kebahagiaan mereka secara adil pada semua pihak."Blue Ivy wajahnya tanpa noda seperti Beyonce, dia itu seperti ibunya," ungkap salah satu user twitter.Blue sendiri lahir pada 7 Januari 2011 lalu. Sejak kehamilan Beyonce hingga kelahiran si bayi mungil ini, banyak isu negatif yang beredar, termasuk isu soal kehamilan palsu dan wajah Blue yang katanya buruk rupa. Namun, kini terbukti bahwa isu tersebut akhirnya berhasil ditepis.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(cmc/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
