Britney-Federline Jalani Penengahan Hak Asuh

Kapanlagi.com - Britney Spears dan mantan suaminya Kevin Federline memulai sidang membahas kesepakatan mengenai hak asuh kedua putra mereka. Sidang ini merupakan sidang menengahi keduanya untuk menghindari proses pengadilan, kata Mark Vincent Kaplan pengacara Federline.Federline masih mempertahankan hak asuh atas anak-anak itu sementara juga mengizinkan Britney untuk tetap terlibat dalam kehidupan mereka "dengan cara yang sangat mendasar dan berarti", kata Mark kepada tayangan hiburan E! News (www.eonline.com), Jumat (27/6).Britney (26) kehilangan hak asuh atas Sean Preston (2,5) dan James Jayden (21 bulan) pada Januari, setelah dua kali dirawat di rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan kejiwaan yang menandai kemerosotan baru bagi mantan penyanyi pop remaja tersebut setelah satu tahun peningkatan prilaku ganjil.Namun Briney sejak itu telah meraih kredit karena berhasil mengubah kehidupannya dan pekan ini diberikan izin pengadilan untuk melakukan kunjungan malam hari pada putranya selain dua kali kunjungan per pekan yang sudah dinikmatinya.Masalah hak asuh permanen direncanakan diputuskan dalam proses pengadilan keluarga di Los Angeles pada Agustus, tapi pasangan yang bercerai itu memulai pembicaraan penengahan pekan terakhir Juni."Kevin berusaha mempertahankan hak asuh tunggal fisik dan hukum yang saat ini dipegangnya. Tak ada keajaiban mengenai 50-50," kata Kaplan.Kaplan mengatakan penengahan belum menghasilkan kesepakatan yang akan menghindari pengadilan bulan Agutus. Namun ia mengatakan semangatnya menyenangkan, positif dan itu adalah semangat yang sejalan dengan pembukaan setidaknya satu dialog besar.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/dar)

Rekomendasi
Trending