Mariah Carey Kembali Main Film

Kapanlagi.com - Gagal dengan film GLITTER tahun 2001 silam, tak membuat Mariah Carey putus asa. Pelantun tembang Hero yang kerap kali dijuluki diva terewel ini akhirnya kembali main film. Di film terbarunya yang akan segera dirilis ini, Mariah mengaku sangat berterima kasih pada produser Lee Daniels yang memberinya kesempatan lain kembali mencicipi film Hollywood.Di film drama berjudul TENNESSEE ini, Mariah berperan sebagai seorang pelayan yang bertemu dengan dua pria muda yang tengah melakukab perwalanan menemukan ayah yang tak pernah mereka jumpai. Dalam wawancaranya dengan media, Sabtu (26/04/08), Mariah mengungkapkan rasa bahagianya. "Lee Daniels sangat baik, karena dia memberiku kesempatan untuk kembali mencobanya (bermain film). Aku tahu, tak seorang pun mau menawariku bermain film, tapi Lee memberiku kesempatan," ujar Mariah yang filmnya diputar di Tribeca Film Festival, New York.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(stp/rit)

Rekomendasi
Trending