Kapanlagi.com - Nama Tyler Cameron melejit sejak kabar kedekatannya dengan Gigi Hadid beberapa waktu lalu. Berawal dari sekedar rumor, bintang THE BACHELORETTE ini akhirnya tertangkap berkencan dan mesra dengan Gigi di berbagai kesempatan.
Namun sayang, hubungan di antara Tyler Cameron dan Gigi Hadid tak mampu bertahan lama. Pasangan selebriti yang satu ini putus dalam waktu singkat. Model ganteng berusia 26 tahun ini bahkan secara terang-terangan mengaku jika statusnya sedang single di acara WATCH WHAT HAPPENS LIVE WITH ANDY COHEN.
Cukup lama tak terdengar kabarnya, kini publik kembali dihebohkan dengan kabar terbaru dari Tyler. Sukses move on, ia bahkan sudah menemukan sosok pengganti di hatinya. Siapa dia?
instagram.com/stassiebaby
Seperti yang dilansir dari Us Magazine, saat ini Tyler Cameron diduga tengah menjalin cinta secara diam-diam dengan sahabat dekat Kylie Jenner. Adalah Anastasia Karanikolaou, yang biasa dikenal dengan nama Stassie Baby.Kabar ini diungkapkan oleh salah seorang sumber pada Us Weekly, "Tyler dan Stassie memang lagi dekat. Mereka menjalani hubungannya dengan santai, tapi Tyler benar-benar menyukai Stassie. Menurutnya dia sangat cantik."
"Dia (Tyler) ingin selalu bertemu dengannya dan melihat bagaimana kelanjutan hubungan ini," pungkasnya. Akankah kali ini Tyler go public soal kisah asmaranya? Let's wait and see! ;)
(usm/sry)
Editor: Sora Soraya