Tori Speling Bertunangan
Kapanlagi.com - Beberapa bulan bercerai dari suaminya, Tori Speling kini bertunangan, demikian ungkap majalah People dan US Weekly pada hari Selasa. Aktor Dean McDermott yang berkencan dengan mantan bintang BEVERLY HILLS 90210 selama beberapa bulan ini melamarnya saat perayaan Natal di Toronto.
"Kami benar-benar sangat bahagia dan jatuh cinta. Kami tak sabar untuk memulai hidup bersama," demikian ungkap pasangan ini dalam pernyataan bersama pada People.
Spelling, 32, dan McDermott, 39, bertemu awal tahun ini saat mereka bekerja di film TV MIND OVER MURDER.
Pada bulan Oktober lalu, aktor/penulis Charlie Shanian mengajukan tuntutan cerai pada Spelling, selang setahun setelah mereka menikah.
Advertisement
Sedang McDermott mengajukan cerai dari istri yang dinikahinya selama 12 tahun, Mary Jo Eustace, pada September, mereka memiliki seorang anak.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ap/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
