Umur Setahun, Putri Pink Sudah Bisa Main Piano!

Umur Setahun, Putri Pink Sudah Bisa Main Piano! Pink @ au.ibtimes.com

Kapanlagi.com - Walaupun usianya baru satu tahun, namun putri Pink ini rupanya sudah mulai mengikuti jejak musik sang ibu. Willow pun sudah mulai menjajal alat musik piano. Masak sih?
Hal itulah yang tampak dalam gambar yang diunggah Pink ini. Dalam gambar yang diunggah lewat twitter tersebut, sang bayi tampak asyik dengan piano mini yang ada di depannya.

WillowWillow

Willow, si Pink kecil @ Dailymail.co.uk
"Willow aka Baby Beethoven," demikian caption yang tertulis pada gambar tersebut, seperti dilansir dari Dailymail.
Dalam gambar tersebut Willow tampak hanya mengenakan popok. Sembari duduk di atas sebuah bangku, si bayi mungil itu tampak asyik memainkan musik sekenanya.
Foto itu sendiri tampaknya diambil di kamar tidur. Selain Willow dan pianonya, dalam gambar tersebut juga tampak buku berjudul PLAY BY COLOR yang tergeletak di atas meja piano.
Apakah Willow benar-benar main piano? Apapun itu, yang jelas bayi kecil ini tampaknya memang tertarik dengan alat musik yang satu ini.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dym/ris)

Rekomendasi
Trending