Ananda Mikola Siap Menikah Tahun Depan?
Ananda Mikola, siap menikah?
Kapanlagi.com - Menjalin hubungan dengan Marcella Zalianty bisa jadi adalah kisah asmara terakhir untuk Ananda Mikola. Pasalnya, pembalap kebanggaan tanah air itu mengaku ingin segera menikah demi memenuhi targetnya berkeluarga di usia 30 tahun."Setiap orang pasti punya rencana, kalau ditanya kapan itu saya belum tahu, karena nikah itu juga adalah rencana yang baik, semoga bisa secepatnya lah," ujarnya.Pembalap sekaligus pesohor yang kini sudah berusia 29 tahun itu lantas menuturkan soal harapannya, agar para pemburu berita jangan terlalu membesar-besarkan gosip pernikahannya."Itu kan yang bikin kalian semua. Kalau emang itu pasti kalian diundang lah, jangan dibikin isu seperti itu (menikah awal Januari 2010)," terangnya.Ditemui di Spyder Jl. H. Nawi, Jakarta Selatan, Selasa (15/12), Ananda lantas lebih banyak bicara soal kesibukan dan targetnya dalam berkarir."Masih seputar balapan aja, namun belum terlalu padat. Kemungkinan tahun depan baru mulai padat lagi event balapannya. Saya bareng sama temen lagi ada usaha dalam bidang perumahan dan otomotif. Juga ada bisnis minyak di Cepu," urainya."Balap sih tetep, namun usia saya kan mau menginjak 30 tahun, saya udah harus mikirin yang lebih dari itu," tandasnya menambahkan.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ato/bar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
