Angelina Sondakh Genggam Tasbih Saat Sidang

Angelina Sondakh Genggam Tasbih Saat Sidang Angelina Sondakh

Kapanlagi.com - Sidang lanjutan kasus dugaan korupsi dengan terdakwa Angelina SondakhĀ kembali digelar. Hari ini, diagendakan pembacaan nota keberatan atau eksepsi dari pihak AngieĀ setebal 45 halaman.
Sebelum masuk ruang sidang, tangan AngieĀ tidak lepas memegang tasbih sambil berdzikir. Dalam sidang yang berlangsung di pengadilan negeri Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan itu, wanita cantik itu terlihat lebih tenang dibanding sidang pertamanya minggu lalu.
Tidak hanya tampak tenang, kali ini AngieĀ pun mau menjawab pertanyaan dari para wartawan yang sudah menunggunya. "Alhamdulillah, baik," kata AngieĀ singkat, ditanya kabar keadaannya.
Ketika pertanyaan kedua dilontarkan tentang apakah hari ini dia menjalani ibadah puasa sunnah, seperti sidang sebelumnya, Puteri Indonesia 2001 itu tak menjawab. AngieĀ juga menolak menjawab soal karir politiknya.
AngieĀ menjadi terdakwa kasus suap terkait pembahasan anggaran proyek wisma atlet SEA Games di Kemenpora dan pembahasan anggaran untuk proyek pengadaan fasilitas universitas negeri di Kemendikbud. Dalam sidang sebelumnya dia dituntut hukuman 20 tahun penjara.
Sidang lanjutan dengan agenda pembacaan nota keberatan dari pihak Jaksa Penuntut Umum akan berlangsung pada 19 September 2012 mendatang. Jadwal itu maju satu hari, lantaran tanggal 20 September bertepatan dengan pilkada DKI Jakarta.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/ren/dar)

Rekomendasi
Trending