Kapanlagi.com - Pamor rapper asal Indonesia Rich Brian lagi digandrungi oleh remaja kekinian. Setelah akhirnya mendunia otomatis fans adik Sonia Eryka itu semakin bertambah.
Belum lama ini, seorang cewek dengan akun Twitter @Luhvnna bikin heboh usai mengunggah video TikTok. Tak seperti biasa, kali ini ia terlihat berduet dengan Rich Brian.
Tentu saja bukan duet beneran, @Luhvnna terlihat mengedit potret dirinya bareng Rich Brian. Ia membagikan empat video kompilasi di TikTok, adegannya pun kocak banget mulai dari salaman sampai memberi kecupan.
Tak butuh waktu lama, video yang diunggah pada hari Selasa (13/08) kemarin langsung jadi viral di Twitter. Setidaknya hingga saat ini, ada 2600 user yang memberikan love di situ.
Uniknya, @Luhvnna juga mengaku sebagai pacar Rich Brian. Postingannya yang kocak ternyata punya daya tarik tersendiri!
"Rich Brian menjadi pacarku di TikTok," tulis @Luhvnna dalam video yang hingga saat ini telah diputar lebih dari 461 ribu kali tersebut.
@richbrian be my tiktok boyfriend pic.twitter.com/IplZSyAgKQ
Video yang diunggah @Luhvnna pada akhirnya mencuri perhatian Rich Brian. Adik Sonia Eryka itu langsung memberikan komentar dengan ikut berpura-pura menjadi pacarnya.
"Kenapa kamu memposting video kita berdua tanpa memberitahuku terlebih dahulu," tulis Rich Brian.
"Aku ingin orang-orang tahu, sayang," balas @Luhvnna beberapa saat kemudian.
Kocak banget ya interaksi antara fans dan penggemarnya ini! Bagaimana menurutmu, KLovers?
Advertisement
(kpl/tmd)
Editor: Tyssa Madelina