Della Puspita Pilih Jalan Damai
Kapanlagi.com - Berita tentang bersitegangnya Della Puspita dengan sebuah development, PT Bukit Sentul, karena dirinya merasa tertipu. Akan diakhiri dengan jalan damai. Hal tersebut ditegaskan saat jumpa pers di Kafe Komedi (08/03). Keputusannya tersebut dilandasi adanya kabar bahwa PT. Bukit Sentul dinyatakan pailit.
Setelah Bukit Sentul dinyatakan pailit, berarti mereka tidak bisa membayar utang dan kekayaan akan disita oleh negara untuk kemudian dilelang. Hasil lelang akan digunakan untuk membayar segala kewajiban PT. Bukit Sentul kepada negara. Dan sisanya untuk melunasi tanggungannya kepada konsumen yang telah tercatat oleh kurator.
"Dan aku adalah salah satu yang dianggap telat untuk mendaftar di kurator," keluhnya. Dengan jalan damai paling tidak dirinya berharap ada sebagian uangnya masih dapat ditarik. Sementara dikalangan konsumen ada dua pihak. Antara yang setuju pailit dan yang pro damai. Dirinya mencoba memohon untuk semua konsumen untuk melakukan usaha damai.
"Konsumen yang setuju pailit itu, biasanya orangnya memang sudah jengkel tapi mereka duitnya sudah banyak, kalau aku kan harus nyosor sana sini," ujarnya memelas.
Advertisement
Setali dengan istrinya, Jocky Fernando juga sampai sekarang ini masih terkantung-katung juga untuk masalah hukum yang membelitnya. Dirinya dituduh melakukan penipuan dalam jual beli mobil mewah. Dan sempat menyeret dirinya meringkuk di penjara selama 2 minggu. Padahal Jocky telah membayar sebesar 400 jutaan lebih pada pihak show room. Malahan yang didapat penjara dan namanya tercemar. "Mungkin ini sudah jalan hidup saya, ya terima saja," katanya pasrah.
Sementara bagi Della kejadian yang kerap menerima menimpa keluarganya disikapi dengan pasrah juga. "Sebenarnya kami sudah hati-hati, tapi kejadian juga. Mungkin ini jalan hidup, jalani saja," ujarnya lirih.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kl/ww)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
