Dion Wiyoko Siap Mendaki Gunung Rinjani
Dion Wiyoko © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Akhir-akhir ini presenter Dion Wiyoko tengah menggandrungi olahraga mendaki gunung. Sekitar dua pekan lalu dia menjelajahi gunung Ijen di Banyuwangi, Jawa Timur.
Kini dia dalam waktu dekat akan menaklukkan gunung Rinjani di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Kalau ke Rinjani paling sama orang lokal. Dalam waktu dekat ini gue ingin banget ke Rinjani," ujar Dion Wiyoko di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (30/4).
Dion Wiyoko © KapanLagi.com
Dion menceritakan tentang perjalanannya saat mendaki gunung Ijen. Saat itu, dia tidak menginap lantaran perjalanan ke puncak gunung yang hanya berjarak 3 kilometer.
"Kalau gunung Ijen nggak nginep, karena jarak dari kaki gunung ke puncak cuma 3 kilometer. Gue bertiga sama teman yang kebetulan orang lokal," paparnya.
Dion rupanya mencari yang lebih menantang. Gunung Rinjani yang merupakan gunung berapi kedua tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 3.726 M menjadi pilihannya.
Baca Juga:
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/tov/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
