Hamil 4 Bulan, Ririn Dwi Ariyanti Merasa 'Plus'
Ririn Dwi Ariyanti
Kapanlagi.com - Dalam kondisi hamil 4 bulan, istri Aldi Bragi, Ririn Dwi Aryanti, tetap menjaga penampilan. Ditemui saat dirinya didaulat menjadi duta Claris di Hotel Nikko, MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (26/5), bintang Sinetron ADA APA DENGAN CINTA ini memang terlihat lebih cantik. Dengan mengenakan gaun warna hitam tanpa lengan, Ririn begitu percaya diri dengan penampilannya. "Aku sih merasa ada yang plus, karena ada kebahagiaan tersendiri mungkin. Yang pasti aku makin ngerasa lebih menarik yah," ujarnya sambil tersenyum. Meski ada yang menilai jika wanita hamil lebih terlihat seksi, Ririn tak mau dibilang seksi. Penilaian itu bagi Ririn biar hanya sang suami yang menilai. "Kalau seksi jangan dibilang gitu, yang pasti aku ngerasa lebih menarik aja, karena lagi hamil harus lebih dari biasanya. Aku merasa ada yang beda aja," tutupnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/hen/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
