Hamil, Wulan Guritno Hobi Dengarkan Musik Klasik

Penulis: Noviana Indah TW

Diterbitkan:

Hamil, Wulan Guritno Hobi Dengarkan Musik Klasik Wulan Guritno Foto: Adit

Kapanlagi.com - Musik klasik dikenal luas bisa mempercepat pertumbuhan otak jabang bayi di dalam kandungan. Banyak ibu hamil yang melakukan terapi musik klasik ini dengan harapan bayi mereka kelak bisa terlahir cerdas dan pintar. Dan karena pengaruh baik tersebut, Wulan Guritno yang sedang mengandung mengaku hobi mendengarkan musik klasik."Iya, suka denger musik klasik. Katanya baik untuk bayi," ungkapnya saat ditemui di acara Harmoni di Balai Sarbini, Plaza Semanggi, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Donation with Wulan Guritno:
*600#, pilih menu 5
(hanya untuk pelanggan Telkomsel)

Wulan sendiri mengaku jika jabang bayi di dalam rahimnya itu memang merespon musik. Jika sedang mendengarkan musik, bayinya bergerak-gerak."Kalau denger musik dia langsung ikut gerak. Kayak nendang-nendang gitu," aku Wulan.Jadi bayinya ikut joget dong saat Wulan menonton konser Harmoni? "Hahaha... iya, tadi dia ikutan joget. Pas lagunya Dewi Perssik, hahaha," jawab Wulan berkelakar.     

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/adt/npy)

Rekomendasi
Trending