Kehamilan Tak Halangi Marcella Zalianty Berkarya

Kehamilan Tak Halangi Marcella Zalianty Berkarya Marcella Zalianty

Kapanlagi.com - Kehamilan tak menghalangi artis Marcella Zalianty untuk tetap berkarya. Produser, sutradara dan pemain film BATAS ini juga tetap melanjutkan proses syuting meski saat itu ia tengah hamil muda."Alhamdulillah enggak apa-apa ya di sana (Kalimantan). Aku juga enggak manja karena aku punya niat memang harus bekerja di sana, jadi konsentrasi ke pekerjaan saja," kata Marcella ditemui di premier film BATAS, di Epicentrum Kuningan, Jakarta Pusat, Kamis (12/05) malam.Menurutnya salah satu inspirasi yang membuatnya kuat adalah banyak wanita di lokasi syutingnya yang tetap mampu bekerja dengan baik meski tengah hamil."Waktu syuting di sana (Kalimantan) saya lihat perempuan yang mengandung itu kuat-kuat. Kalau di sini sih terlalu banyak enggak boleh ini dan itu. Jadi aku di sana belajar sama penduduk asli di sana," katanya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/sjw)

Rekomendasi
Trending