Kiki D Rayu Somasi Tata Liem

Kiki D Rayu Somasi Tata Liem Kiki D Rayu

Kapanlagi.com - Kasus perseteruan antara Tata Liem dengan personil D Rayu, Kiki makin memanas. Setelah saling serang di media dengan statement masing-masing, akhirnya Kiki membawa masalah itu ke ranah hukum.
Kiki merasa makin terganggu dengan pemberitaan yang mengarah pada hubungan sesama jenis antara dirinya dan Tata Liem.
"Ini masalah aset. Dari manajemen D Rayu cuma mau ambil itu aset. Tak usah sebar fitnah. Dia bangga, berkoar tentang hubungan sejenis, itu kan gak pantas," kata kuasa hukum Kiki, Lukas Sukarmadi saat jumpa pers di Trisaka Law Firm, Tebet Timur Raya No. 2, Jakarta, Rabu (9/1).


"Saya selaku pengacara, secara hukum minta kepada Tata supaya pemberitaan ini distop. Klien saya tidak mengakui hubungan itu," sambungnya menegaskan.
Aset yang diminta adalah mobil yang dipakai oleh Tata, bukan persoalan lain yang menyebar ke mana-mana. 
"Mobil itu bukan untuk diberikan, tapi dipakai. Tapi pas mau diambil, dia umbar tentang hubungan sejenis. Buat dia sih gak apa-apa. Dan disebar foto itu," lanjutnya.
Lukas menambahkan, atas kejadian ini Tata bisa dijerat dengan pasal penggelapan dan juga pencemaran nama baik. Pihak Kiki pun berencana melayangkan somasi terlebih dulu sebelum melaporkan Tata ke polisi.
"Somasi akan kami lakukan secepatnya. Minggu depan kami kirimkan somasi. Kalau nggak ada tanggapannya, kami akan jerat dengan pasal penggelapan. Kalau tetap nggak mau hentikan, bisa masuk ke pencemaran nama baik juga," tukas Lukas.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/dis/dar)

Rekomendasi
Trending