Kisah Hidup Selebriti Yang Tak Terlahir Jutawan

Kisah Hidup Selebriti Yang Tak Terlahir Jutawan
Tukul Arwana - Olga Syahputra - Iko Uwais - Ruben Onsu: @KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Ungkapan yang pas jika ingin menjadi sukses dalam hal apapun adalah, jangan pernah menyerah. Rasanya masuk akal, karena perjuangan maksimal sangat dibutuhkan untuk meraih keberhasilan yang maksimal pula.
Prinsip jangan menyerah inilah yang pernah dialami oleh beberapa artis kita. Tak serta-merta langsung meraih sukses, mereka pun ternyata pernah melewati fase-fase sulit dalam kehidupan mereka.
Indahnya kehidupan serta atribut keartisan yang mereka nikmati saat ini, justru tak pernah terbayang dalam benak mereka dulu. Jadi sopir, jual barang berharga demi menyambung hidup, sampai dihina dan diejek, pernah dilalui oleh orang-orang ini. Simak kisah deretan artis yang dulunya susah, sekarang sukses!

1. Tukul Arwana

@KapanLagi.com®

Kalau melihat sejarah Tukul Arwana mulai dari masa kecil sampai masa jaya karirnya, pria yang satu ini patut diacungi jempol. Sebab tidak sedikit rintangan yang dilalui untuk menjadi seperti sekarang ini, yakni seorang presenter sekaligus pelawak dengan penghasilan luar biasa.

Tukul Arwana, bernama asli Tukul Riyanto adalah wong ndeso asal Perbalan, Purwosari, Semarang, kelahiran 16 Oktober 1963. Pada masa muda, ia sering tampil melucu di panggung perayaan kemerdekaan, juga Tukul pernah mencari uang dengan cara jadi sopir angkutan umum di Semarang.

Ia hijrah ke Jakarta atas ajakan temannya, Joko Dewo dan Tony Rastafara. Saat tinggal di kontrakan di kawasan Blok S Jakarta Selatan, Tukul banyak dibantu kedua sahabatanya itu untuk kebutuhan sehari-hari.

Dalam keadaan ekonomi yang serba pas-pasan, Tukul menikahi gadis berdarah Padang bernama Susi dan dikaruniai dua orang anak. Pasca menikah, mereka tinggal di sebuah kontrakan di daerah Cipete Utara, Jakarta Selatan. Selanjutnya, Tukul melamar kerja di Radio Humor SK dan bekerja di sana bersama rekan pelawak lain seperti Bagito, Patrio, Ulfa Dwiyanti, dan lainnya.

Sebelumnya, Tukul sempat jadi sopir pribadi untuk menafkahi keluarga. Bintang keberuntungannya mulai terasa ketika diajak main LENONG RUMPI oleh Ramon P Tommybens, disusul saat ia mendampingi penyanyi anak-anak kala itu, Joshua, di video klip lagu Air dan Pesawat Terbang.

Nama Tukul Arwana semakin melambung ketika stasiun televisi TPI (sekarang MNC-TV) mempercayainya menjadi presenter acara musik ADUHAI, juga program DANGDUT RIA di Indosiar. Tak berhenti sampai disitu, nama Tukul melesat bagaikan roket saat TV7 (sekarang Trans7) memilihnya memandu talk show EMPAT MATA. Honornya cukup fantastis, tak kurang dari 20 juta per episode.

Jika dulu Tukul tinggal di kontrakan, sekarang ia memiliki tiga rumah kontrakan dan dua rumah besar di kawasan Cipete Utara, Jakarta Selatan. Di rumahnya, ia suka mengumpulkan teman-teman seniman dan pelawak dari daerah, membuat markas kecil ajang tukar pikiran dan meramu ide kreatif lawakan. Markas kreatif ini dinamakan Posko Ojo Lali.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Olga Syahputra

@KapanLagi.com®

Nama Olga Syahputra sulit dijauhkan dari sebuah ketenaran. Saat ini, ia diketahui sebagai salah satu entertainer dengan bayaran tertinggi. Namun, bukan berarti Olga tak pernah mengalami masa-masa susah. Justru, ia berasal dari keluarga yang kurang berada, sebelum dirinya terjun ke dunia hiburan.

Berawal dari kegemaran mengumpulkan tanda tangan dan foto artis idola, usaha Olga meniti karir dimulai saat ia bergabung dengan Sanggar Ananda di bawah arahan Aditya Gumay. Tahun 2003, ia resmi ikut Lenong Bocah.

Ternyata semua itu tidak semudah yang dibayangkan Olga. Sebelum bisa muncul di layar kaca, seluruh pemain Lenong Bocah harus mengikuti sesi pelatihan di Sanggar Ananda atau Teater Kawula Muda terlebih dulu, yang tentunya membutuhkan biaya. Olga pun harus rela menjual kulkas kesayangannya demi bisa ikut tes tersebut.

Perjuangan Olga tak sia-sia. Ia berhasil menjadi salah satu pemeran tetap di serial komedi Lenong Bocah. Ia bahkan ikut berakting di LENONG BOCAH: THE MOVIE. Akibat rajin mengikuti casting di sana-sini, Olga kebagian beberapa peran kecil di sinetron SENANDUNG MASA PUBER (2003), SI YOYO (2003) dan KAWIN GANTUNG (2004).

Barulah saat menjadi presenter variety show CERIWIS (Trans TV) pada tahun 2007 bersama Indra Bekti dan Indy Barends, nama Olga melesat menjadi entertainer papan atas tanah air. Job-job pun lancar mengalir padanya, yang membuat ia kini tak lagi harus menjual kulkas demi memenuhi keinginan.

3. Iko Uwais

@KapanLagi.com®

Salah satu aktor laga yang kini tengah menjadi sorotan banyak orang. Keberhasilan Iko Uwais mencapai titik sukses tidaklah mudah. Suami dari Audy Item ini dulu bukan siapa-siapa.

Iko hanya seseorang yang gemar berolahraga. Ia pernah menjadi pemain sepakbola di salah satu klub lokal. Saat menjadi pemain sepakbola, ia sempat mempunyai mimpi untuk menjadi pesepakbola terkenal. Namun sayangnya ia harus mengubur mimpinya itu, karena klub yang menaunginya gulung tikar.

Tak hanya pandai bersepakbola, Iko juga memiliki kemahiran dalam seni bela diri pencak silat. Bukan sepakbola yang membuatnya jadi terkenal, namu justru pencak silat yang membawa dirinya bisa sampai ke dunia keartisan. Sebelumnya juga, dia pernah melakoni pekerjaan sebagai sopir truk sebuah perusahaan telekomunikasi.

Iko mengawali karir hiburan saat ia dipercaya sutradara Gareth Evans untuk bermain di film dokumenternya, yang kemudian berlanjut ke film komersial Evans, MERANTAU. Kemudian ia kembali mendapat kepercayaan untuk memegang peran utama pada film SERBUAN MAUT, yang kemudian dirilis dengan judul internasional THE RAID.

Berkat ketekunan dan usahanya dalam mencapai skill tinggi dalam olahraga pencak silat, Iko kini dianggap sukses menjadi seorang bintang film terkenal. Kabar terakhir, Iko akan bermain bersama Keanu Reeves dalam film MAN OF TAI CHI.

4. Ruben Onsu

@KapanLagi.com®

Setali tiga uang dengan Olga Syahputra, presenter dan komedian Ruben Onsu pun dulunya pernah mejalani masa-masa sulit sebelum meraih masa keemasan. Ruben, yang lahir pada 15 Agustus 1983 ini adalah salah satu jebolan grup lawak Lenong Bocah, bersama Olga Syahputra. Keduanya dikenal memang sangat dekat saat masih bersama-sama menempa ilmu di sanggar besutan Aditya Gumay itu.

Ruben dan masa lalunya bukanlah orang yang punya segalanya. Ia hanya punya mimpi bagaimana meraih kesuksesan. Ia pernah mengisahkan bahwa ia dan keluarganya sering diolok dan mendapat hinaan dari sanak dan kerabatnya sendiri, dikarenakan kondisi keluarganya yang memang serba pas-pasan, bahkan cenderung kekurangan.

Pria bernama asli Ruben Samuel adalah seorang pekerja keras. Untuk mendapatkan semua keberhasilan yang besar sekarang ini, dia benar-benar memulai dari nol. Dulu ketika masih sekolah, teman-temannya menganggap ia gila karena bercita cita jadi orang terkenal. Sekarang ia justru yang membuat teman-temannya jadi gila, melihat keberhasilannya membuktikan bahwa ia memang sudah berusaha keras. Ruben berhasil menggapai cita-citanya menjadi orang ternama karena kekreatifannya.

Setelah melewati masa masa bersama Lenong Bocah, Ruben mulai dikenal saat ia membawakan program televisi RUMPI. Selanjutnya, ia menjelma menjadi entertainer yang bisa disaksikan aksinya hampir setiap hari di layar kaca. Program yang sukses dibawakan oleh Ruben antara lain, RUMPI, MAMAMIA, KUIS SIAPA BERANI, SUPERMAMA, TEH MASTER, HAPPY FAMILY, KISS, CERIWIS dan masih banyak lagi.

Kini, Ruben tak lagi mendapat hinaan, tak lagi dianggap gila oleh teman temannya. Ia telah berhasil membalikkan semua itu.

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

(kpl/ben/rea)

Rekomendasi
Trending