Mario Kahitna Akan Makan Malam Dengan David Foster
Mario Kahitna
Foto: Aditia Saputra
Kapanlagi.com - Setelah sempat tampil satu panggung dengan David Foster, Mario Kahitna mendapatkan kesempatan langka lainnya yaitu ia akan menghadiri makan malam bersama David Foster. Ia berterima kasih kepada Berlian Entertainment yang telah menyelenggarakan acara ini karena baginya ini seperti sebuah mimpi yang jadi kenyataan. Mario mengajak semua orang untuk tidak pernah berhenti bermimpi karena suatu saat mungkin mimpi itu akan jadi kenyataan.
"Kita dinner bareng gue terima kasih sama Berlian Entertainment yang membuat mimpi gue jadi kenyataan, jadi bermimpi itu bisa jadi kenyataan, jadi jangan pernah berhenti bermimpi. Nanti mungkin ada dinner party lagi, ya semoga aja kalau Filipina punya Charice, Indonesia punya Mario," ujarnya ketika ditemui usai menyaksikan Surya 16 Live in Concert, A Special Evening with David Foster and Friends di Ritz Charlton, Pasific Place, Jakarta beberapa waktu lalu.
Mario Kahitna
Saat berada di panggung Mario sempat berbisik-bisik dengan David Foster selama dua menit. Tampaknya ada sedikit diskusi mengenai pemilihan lagu yang akan dinyanyikan.
"Tadi tuh ngobrol mau nyanyi apa jadi bisik-bisik sampai dua menitan. Lagu ini dia lupa lagu ini gue nya gak bisa, lagu All By My Self mau dinyanyiin Charice, ya udah To The Fire aja deh, gak ada obrolan sebelumnya," ujarnya.
Mario menyatakan bahwa ia juga memiliki harapan untuk go Internasional. Setiap penyanyi pasti ingin memiliki album solo dan tampil di depan penontonnya. Mario juga ingin membuktikan bahwa Indonesia memiliki penyanyi yang bagus di kancah Internasional.
"Pasti tiap penyanyi ingin punya album solo, ingin tampil di depan penontonnya, kalau dia kerja keras selama hidupnya, ingin membuktikan oh Indonesia juga punya penyanyi yang bagus," pungkas Mario.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
