7 Potret Kekompakan Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair, Mom Son Goals Banget - Ciptakan Momen Bahagia Walau Berdua
Diterbitkan:
Kekompakan Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair (Credit: bclsinclair)
Kapanlagi.com - Setelah hampir satu tahun ditinggalkan oleh Ashraf Sinclair, Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair terlihat tetap kuat menjalani hari-harinya. Mereka terus menciptakan momen bahagia bersama.
Melalui usaha tersebut, terlihat kekompakan Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair jadi mom son goals. Mulai perayaan ulang tahun, mengunjungi makam Ashraf Sinclair, dan kegiatan sehari-hari lainnya mereka lakukan bersama.
Berikut ini sejumlah momen kebersamaan Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair yang dibagikan di Instagram. Yuk, langsung saja intip potret kekompakan ibu dan anak dalam informasi berikut ini.
Advertisement
1. Bikin Selai Bareng
Bunga Citra Lestari membagikan video pendek yang merekam momen dirinya dan sang anak, Noah Sinclair sedang memasak bersama. Mereka terlihat sedang mengolah buah-buahan yang ada di meja.
Pada caption, Bunga menerangkan jika mereka sedang membuat selai "Jam making" tulis Bunga pada caption.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Bunga Citra Lestari Berkuda Bareng Noah Sinclair
Pada salah satu video yang dibagikan di Instagram, Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair sedang berkuda bersama. Mereka duduk di atas kuda masing-masing dan tampak bahagia menikmati momen tersebut.
3. Liburan ke Bromo
Momen berkuda yang dilakukan Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair merupakan rangkaian liburan mereka ke Bromo. Setelah itu, mereka bermain di hamparan pasir Bromo. Mereka saling berpegang tangan, berputar, lalu tertawa bersama.
4. Momen Ulang Tahun Noah Sinclair
Pada perayaan ulang tahun Noah Sinclair yang ke-11 beberapa bulan yang lalu, Bunga Citra Lestari memberi surprise saat sang anak tertidur. Bunga mendatangi kamar Noah sambil membawa cup cake dan lilin.
"Happy birthday Noah..," tulis Bunga pada kolom caption disertai tiga emotikon hati.
Noah pun menyambut kedatangan ibunya yang menyanyikan lagu Happy Birthday dengan senyum, kemudian meniup lilin.
5. Piknik Tahun Baru
Saat momen tahun baru 2022, Bunga Citra Lestari membagikan kegiatannya bersama Noah dan keluarga sedang piknik. Mereka terlihat menyalakan kembang api bersama dan berpose di depan campervan.
Pada momen yang dibagikan tersebut, Bunga Citra Lestari menuliskan, "Vintage Campervan Picnic Happy New Year".
6. Pose Mirip Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair
Bisa dikatakan jika Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair merupakan mom son goals. Mereka bisa tetap kuat dan tetap berusaha menciptakan momen bahagia berdua sejak Ashraf, suami sekaligus ayah dalam keluarga tersebut meninggal.
Melalui salah satu kiriman di Instagram, Bunga membagikan potret bersama anaknya berpose mirip sambil menulis quote, "Life is about moments.. Dont wait for them, create them.. ~unknown~".
7. Mengunjungi Makam Ashraf Sinclair
Sudah hampir satu tahun Ashraf Sinclair meninggalkan keluarganya untuk selama-lamanya. Bunga Citra Lestari masih terus membagikan momen bahagia bersama suaminya melalui Instagram.
Selain itu, dia juga mengunjungi makam di momen tertentu. Salah satunya saat hari Anniversary. Selain itu, Bunga Citra Lestari juga membagikan momen saat berkunjung ke makam Ashraf bersama Noah Sinclair.
Itulah potret kekompakan Bunga Citra Lestari dan Noah Sinclair yang mom son goals banget.
Yuk, lihat juga
Apa Arti I Miss You di Kamus dan Cara Menjawabnya? Ketahui Ungkapan Rindu dalam Bahasa Inggris
Cara Mendapatkan Followers IG Gratis Secara Instan dari Situs Web dan Aplikasi dengan Mudah
Cara Update Chrome di Laptop atau Komputer, Ketahui Juga Langkah-Langkah untuk Update di HP
Cara Mengirim Video Lewat Google Drive yang Tepat, Bisa Lewat HP - PC atau Laptop
Apa Arti Send? Ketahui Juga Contoh Penggunaannya yang Tepat dalam Bahasa Inggris
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Berita Foto
(kpl/gen/ans)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
