Ngabuburit, Armand Maulana Nyaris Pingsan

Ngabuburit, Armand Maulana Nyaris Pingsan Armand Maulana

Kapanlagi.com - Belum lama sembuh dari penyakit Demam Berdarah, vokalis Gigi, Armand Maulana nekat manggung untuk mengisi acara Ngabuburit Djarum Cokelat di Carrefour MT Haryono, Jakarta Timur. Karena kondisi kesehatan belum memungkinkan, Armand pun akhirnya hanya bisa berdiri tanpa berjingkrak seperti kebiasaannya.

"Maaf jika saya tidak bisa berjingkrak seperti biasanya, karena saya memang baru sembuh dari sakit," ujar Armand kepada ratusan penonton yang menyaksikan konser Gigi, Jumat (13/08). Nyatanya Armand memang tampil tak seperti biasanya. Kalau biasanya Armand selalu menampilkan penampilan impresif, berjingkrak bahkan sampai lari-larian di atas panggung. Kali ini suami Dewi Gita itu hanya bernyanyi sambil duduk di kursi.

“Maaf jika saya tidak bisa berjingkrak seperti biasanya.„
Armand Maulana

"Selama tujuh tahun ngabuburit, tak terasa tahun ini adalah tahun terberat. Tadinya saya mau loncat-loncat, tapi saya baru keluar dari rumah sakit. Ya...sudah, tapi saya, Budjana, dan temen-temen tetap berusaha memberikan yang terbaik untuk penonton," ujarnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/roc)

Rekomendasi
Trending