Opick Tuangkan Keresahannya Melalui Puisi
Opick di RCTI
Foto: Deni
Kapanlagi.com - Maraknya perampokan yang terjadi dituangkan ke dalam puisi oleh Opick. Menurutnya kebutuhan hidup yang melonjak naik membuat kehidupan masyarakat semakin berat.
"Memang saya menyikapi itu dalam sebuah puisi saya. "Dari kemiskinan ketidak berdayaan mereka jadi binatang lalu diburu pasukan berkuda." Sementara kehidupan masyarakat sudah sangat berat, apa-apa mahal. Itu satu tanda penting buat pemerintah. Saya tidak bermaksud untuk mengkritik. Ini benar karena saya tinggal di masyarakat bawah. Beban mereka sudah terlalu besar. Listrik aja yang sudah mahal tidak ada subsidi. Ini mengerikan. Kita sudah ga nyaman keluar malam jam sepuluh, banyak copet, banyak jambret, pembunuhan dimana-mana. Ada peluang narkoba, mereka jadi kurir. Ada ibu pakai kerudung ditangkap polisi gara-gara bawa bungkus narkoba," paparnya saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (26/8).
Opick
Bagi Opick penyebab utamanya adalah kesejahteraan dan kemiskinan yang melatarbelakangi kriminalitas. Untuk mengatasinya harus ada kepastian serta tanggung jawab dari pemerintah untuk mencukupi kebutuhan hidup rakyatnya.
"Kriminalisme kuncinya itu di kemiskinan dan kesejahteraan. Semoga momen Ramadhan ini jadi ruang kontemplasi kita semua dari pemerintah, DPR agar lebih memikirkan masyarakat. Yang bikin ribut itu masalah kemiskinan, kecemburuan sosial, agama, ras. Kalau kita sifatnya kebersamaan dari pemerintahnya. Harus ada kepastian hukum, kepastian makan minum dijamin oleh pemerintah. Pemerintah harus bertanggung jawab terhadap semua penduduk di RI ini. Susunya anak-anak, makanannya. Semua. Kalau tidak bersiap-siap ada letupan sosial," ujar penyanyi asal Jember yang tengah deg-degan menunggu kelahiran anaknya di bulan ini.
"Lebaran ini spesial sekali karena saya lagi nunggu anak saya lahir. Jadi deg-degan. Mudah-mudahan pas dia lahir saya ada. Mudah-mudahan karena saya repot banget," harapnya.
Dia berharap anaknya bisa lahir setelah lebaran, karena keluarganya bisa siap bila tidak di bulan Ramadhan.
"Saya berharap setelah lebaran aja. Karena memang semua keluarga lebih siap kalau tidak di bulan Ramadhan ini," ujar mantan penyanyi rock ini yang berencana lebaran nanti mudik ke Jember.
Untuk lebaran Opick membatasi untuk tidak menerima tawaran tampil yang jauh. Dia ingin meluangkan waktu bersama keluarganya di hari kemenangan nanti.
"Dua hari pertama masuk Ramadhan saya libur, dua masuk hari lebaran libur. Kalau toh ngambil job yang deket-deket aja, misalnya di stasiun tv. Nggak sampai yang menginap. Kaya kemarin lebaran sampai di Kalimantan. Itu sedih banget. Keluarga sedih, saya juga sedih. Yang terpenting dari idul fitri itu sholat Idnya harus tetep bareng, makannya juga bareng sama keluarga," pungkasnya.    Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
