Sibuk Garap Album, Intan Ayu Mesra Bareng Banyu Biru

Sibuk Garap Album, Intan Ayu Mesra Bareng Banyu Biru Intan Ayu & Banyu Biru di Gedung Arsip Gajah Mada Foto: Anto

Kapanlagi.com - Sukses di sinetron, Intan Ayu beralih profesi menjadi penyanyi. Saat ini artis yang ngaku punya hobi menyanyi sejak SD tersebut tengah sibuk mempersiapkan album perdananya. Uniknya, materi album yang sudah dua tahun dikumpulkannya itu diselesaikan sendiri olehnya, yang diproduseri Banyu Biru. "Mudah-mudahan dua minggu sebelum Lebaran sudah keluar. Gandengnya diri sendiri, hampir semua dikerjain sendiri," ungkap Intan ditemui di acara Musikalisasi Puisi Remmy Soetansyah di Gedung Arsip Gajah Mada, Jakarta Pusat, Jumat (14/8).Intan mengaku untuk nyanyi sebenarnya sudah ada niat sejak lama. Bahkan di zaman masih SD, ia sudah fokus ke arah sama. Namun, entah kenapa malah kecemplung ke dunia seni peran. "Tapi nggak mengapa, tidak sengaja tapi menguntungkan," ujarnya.Meski suka menyanyi Intan masih bingung memilih menjadi aktris atau penyanyi. Semua cukup dijalani saja, dan dia berharap bisa menjalani dua dunia hiburan yang berbeda tersebut, serta tidak jauh-jauh dari seni.Disinggung soal hubungannya dengan Banyu yang juga hadir di acara ini, Intan langsung mengelak. Padahal selama acara berlangsung keduanya tampak mesra. Banyu beberapa kali terlihat merangkulkan tangan di pinggul Intan. Namun sayangnya, saat diminta klarifikasi mengenai hubungan itu, Intan langsung menghindar dan minta pulang. "Sudah ya Mas, terima kasih," katanya buru-buru berlalu.Sementara Banyu hanya tersenyum simpul. "Gue ngikut apa yang dibilang Intan deh," katanya langsung pergi.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ant/boo)

Rekomendasi
Trending