Kapanlagi.com - Lama tak terdengar kabarnya, kondisi suami mendiang Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana kini cukup memprihatinkan. Ia dikabarkan tinggal di rumah bekas pemancingan. Bahkan rumahnya kini berdinding bilik bambu.
Teddy juga mengaku tak mendapatkan uang setoran dari kos kosan 32 pintu yang dimiliki mendiang Lina Jubaedah seharga Rp 2 Miliar. Tak cuma itu, Teddy juga dikabarkan tak mendapatkan warisan dari mendiang istrinya tersebut.
Menanggapi hal tersebut, Sule mantan suami mendiang Lina mengaku itu bukan urusannya. "Bukan urusan, bukan urusan, sudah tidak ada lagi urusannya sama saya. Ya kan semuanya udah hak milik anak anak," kata Sule Hotel Intercontinental, Jakarta Selatan, Sabtu (13/11/2021).
"Kasian istri saya ya," tambah Sule sambil membawa Nathalie Holscher pada acara pernikahan Ria Ricis & Teuku Ryan.
Sule tidak mau banyak bicara terkait masalah yang dialami oleh Teddy Pardiyana. Pasalnya, hal ini bukan lagi urusan komedian lima anak tersebut.
"Nggak tau. Lah urusan saya apa? Saya sudah tidak ada urusan," tegas Sule.
"Semuanya itu aset harta semuanya punya anak anak, kalian itu salah nanyanya ke saya," tutup Sule.
(kpl/far/ums)