Kapanlagi.com - Al Ghazali dan Dul Jaelani mewakili Dewa 19 mengambil piala penghargaan Billboard Indonesia Music Awards 2020. Dewa 19 menang untuk kategori Top Karaoke Song of The Year dengan lagu Kangen, mengalahkan Panbers (Akhir Cinta), Anji (DIA), Armada Band (Harusnya Aku), Cakra Khan (Kekasih Bayangan), dan Ilir 7 (Salah Apa Aku)
Kedua putra Ahmad Dhani tersebut menyatakan bahwa mereka mewakili sang ayah dan Dewa 19 yang berhalangan hadir. Dul juga menambahkan bahwa mereka adalah pewaris Dewa 19.
"Karena ayah tidak bisa turut hadir, jadi diwakili oleh, istilahnya, pewarisnya Dewa 19," ujar Dul saat ditemui di ajang Billboard Indonesia Music Awards 2020, Jakarta Barat, Rabu malam (26/2).
Dul Jaelani © KapanLagi.com/Bayu Herdianto
Sebagai perwakilan Dewa 19, Dul bersyukur bahwa band yang dibentuk oleh Dhani Ahmad, Erwin Prasetya, Wawan Juniarso, dan Andra Junaidi ini bisa memperoleh penghargaan dari sekian banyak band legendaris lainnya. Dia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak-pihak yang ikut membentuk kesuksesan Dewa 19, mulai dari para penggemar hingga Maia Estianty yang menjadi sumber inspirasi lagu mereka."Ya, merasa bangga ya, bersyukur. Saya rasa penghargaan ini tidak disangka-sangka. Karena banyak band legend kan, saya sangka nggak menang. Mau ucapkan terima kasih semua pecinta musik Indonesia, pecinta Dewa 19. Terima kasih buat Allah SWT, semua yang apresiasi, Jan Djuhana yang membantu Dewa 19 semua perusahaan rekaman yang pernah dinaungi Dewa 19. Terima kasih untuk Maia estianty karena jadi sumber inspirasi lagu-lagu Dewa 19," ujar Dul.