Dibully Jelek, Kim Go Eun Hapus Foto Selfie Tanpa Makeup
Diterbitkan:
Kim Go Eun ©
Kapanlagi.com - Jika masih ingat, beberapa waktu lalu Kim Go Eun memposting foto liburannya melalui akun Instagram. Menampilkan wajah no makeup, sayangnya bintang drama Goblin ini justru dikritik pedas oleh netizen Korea.
Dalam foto tersebut, Kim Go Eun terlihat sedang menikmati waktu bersantai di pinggir pantai. Hanya mengenakan kaos santai dan wajah tanpa makeup, aktris 25 tahun itu memamerkan wajah polos.
Sayangnya, sederetan netizen Korea justru menyindirnya tajam. Tak cuma mengatainya 'jelek', ejekan lain juga dilontarkan pada lawan main Gong Yoo itu.
Advertisement
Kim Go Eun hapus foto selfie tanpa makeup. ©Instagram/ggonekimKim Go Eun pun kemudian memilih untuk menghapus selfie yang dipostingnya. Padahal tak sedikit nih netizen yang merasa jika sang aktris tetap cantik meski tanpa makeup.
Kali ini tak sedikit penggemar yang melontarkan dukungan pada Kim Go Eun. Mereka merasa jika haters yang berkomentar tentang wajah pemeran Ji Eun Tak ini hanya cari gara-gara saja.
"Dia (Kim Go Eun) jauh lebih baik dari plastik monster (pelaku operasi plastik), jadi kenapa?" dan "Banyak seleb lain yang meski sudah oplas tetap nggak cantik... Kim Go Eun nggak buruk mengingat dia sama sekali tak operasi plastik," tulis sederet netizen via Nate.
#Jangan Lewatkan
Premiere Drama Shin Min Ah - Lee Je Hoon Bikin Jatuh Hati Pemirsa
Syuting 16 Episode 'Goblin', Gong Yoo Pakai 182 Pakaian Berbeda
Rumor 'GOBLIN' Akan Dibuat Versi Indonesia Ternyata Ulah Netizen
VIDEO: Teaser Episode Special 'Goblin' Jadi Obat Kangen Penggemar
Adegan Perang 'Goblin' Episode 1 Plagiat 'Game of Thrones'?
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
