Desak Farah Khan, Abhishek Bachchan Harus Terima Akibat Ini
Diterbitkan:
Abhishek Bachchan @celebrity.ind.in
Kapanlagi.com - Aktor tampan Abhishek Bachchan nampaknya ingin melebarkan sayap aktingnya kali ini. Apa benar ia akan menjadi sutradara di Bollywood? Ternyata ia hanya akan diberi sebuah tugas penting dalam sebuah film, yaitu sebagai penulis naskah.
Dilansir dari Indian Express, suami Aishwarya Rai itu akan diberi sebuah tanggung jawab besar oleh produser sekaligus sutradara ternama, Farah Khan. Ia ingin agar Abhishek menulis naskah cerita untuk filmnya yang berjudul HAPPY NEW YEAR.
Seperti yang kita tahu, HAPPY NEW YEAR adalah film komedi dengan Abhishek sebagai peran utamanya. Tak hanya Abhishek, film ini juga bertabur nama bintang besar lainnya, seperti Shahrukh Khan, Deepika Padukone, Boman Irani, Vivaan Shah dan Sonu Sood.
Gara-gara terus desak Farah Khan untuk sekuel 'HAPPY NEW YEAR', Abhishek harus mau menulis naskah film ini @indianexpress.comLalu kenapa tiba-tiba Farah Khan memberi tanggung jawab sekuel film pada Abhishek? Ternyata ini semua bermula karena Abhishek selalu merengek padanya berkali-kali untuk dibuatnya sekuel film tersebut.
Farah kemudian memberikan tantangan ini untuk Abhishek. Jika nantinya naskah yang dibuat bagus, Farah bersedia menyutradarainya. Tentu saja kabar ini menjadi hal yang menggembirakan bagi penggemar film Bollywood.
"Abhishek sedang menulis sekuel HAPPY NEW YEAR. Ia punya tanggung jawab itu sekarang. Jika aku suka dengan naskahnya, maka aku akan membuat sekuelnya," ujarnya saat ditemui dalam penayangan perdana film MARGARITA WITH A STRAW.
Jangan Lewatkan!!!
Potret Masa Kecil Abhishek Bachchan, Lucu dan Menggemaskan Abis!
Aishwarya Rai Ditinggalkan Keluarga Bachchan, Sedang Tak Akur?
Ngidam Akut, Ini Keinginan Abhishek Bachchan Pada Aishwarya Rai
Ups, Aishwarya Rai dan Abhishek Bachchan Jadi Bahan April Mop
Potret Keluarga Bachchan Saat Sedang Kumpul Bareng, Seru Abis!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(ind/dye)
Meriska Trisniawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
