Billy Syahputra Masih Malu Akui Dekat Dengan Adik Raffi Ahmad
Diperbarui: Diterbitkan:
Billy Syahputra
Kapanlagi.com - Belakangan adik kandung Olga Syahputra, Billy santer diberitakan sedang menjalin hubungan dengan Shanaz atau Nanaz, yang tidak lain adik kandung presenter Raffi Ahmad. Billy pun mengaku sempat menyatakan cintanya pada Nanaz di sebuah program televisi.
Billy masih malu-malu saat ditanya soal kedekatannya dengan Nanaz. Dia memberi jawaban mengambang dan seolah berusaha mengalihkan pembicaraan.
"Besok saja Shanaz mau ke sini (Dahsyat), besok saja ya dia isi acara," ujar Billy saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (21/11).

Baca Juga:
Semula Ingin Jadi Tentara, Billy Syahputra Masuk Hiburan Juga
Billy Syahputra Belajar Presenting Dari Teman Olga
Billy Syahputra Dapat Berkah Dari Sakit Olga
Masih Trauma Ketemu Olga, Febby Karina Ogah Dikonfrontasi
Dua Kali Dikonfrontir Dengan Olga, Febby Karina Tidak Hadir
Olga Syahputra Nonton Bareng Para Waria Taman Lawang
Niat Billy untuk dekat dengan Nanaz pun tampaknya bakal berjalan mulus. Pasalnya kakak mereka, Olga dan Raffi memiliki hubungan persahabatan yang erat. Begitu juga dengan ibunda Nanaz, Amy Qanita yang selama ini sudah akrab dengan Olga.
Billy pun masih enggan bicara banyak, saat ditanya soal restu dari Amy, meski dari raut mukanya tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya. "Ya senanglah yang pasti. Yang pasti Billy lagi dekat sama Shanaz, besok dia mau datang ke sini," kata Billy sambil meninggalkan studio.
Baca Juga:
Piyu Tak Tahu Hubungan Istrinya Dengan Adiguna Makin 'Intim'
Dirugikan Ratusan Juta, Jane Shalimar Laporkan Manajemen Radja
Sayang Batal, Padahal Konsep Nikah Nuri Maulida Luar Biasa
Dude Herlino: Biarlah Proses Taaruf Berjalan Dengan Baik
Asmirandah dan Jonas Rivanno Bantah Hamil Sebelum Nikah
Saat Ajak Tunangan Anggita Sari, Enji Janjikan Mobil Mewah
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/pur/dar)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
