Kepala 'Nggak Muat', Gisel Harus Melahirkan Caesar

Penulis: ahmat effendi

Diperbarui: Diterbitkan:

Kepala 'Nggak Muat', Gisel Harus Melahirkan Caesar Gading dan Gisel ©KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Sebagai pasangan muda yang menikah pada 14 September 2013, Gading Marten dan Gisel cukup cepat untuk mendapatkan keturunan. Belum ada dua tahun usia perkawinan mereka, Gading dan Gisel telah mendapatkan buah hati bernama Gempita Noura Marten.
Meski awalnya Gading dan Gisel ingin kelahiran itu berlangsung normal, namun Gisel yang menjalani persalinan di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jakarta Selatan harus dioperasi. Gading mengatakan ini karena ukuran kepala putrinya yang cukup besar di kandungan sang istri.
"Sebenernya buat kita sama saja. Pas periksa kemarin, dokter bilang kepalanya nggak terlalu muat. Ya udah jadi kita caesar," ucap Gading Marten ditemui di Lobi MMC Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (16/1).

Gading dikaruniai anak pertamanya. ©KapanLagi.com®Gading dikaruniai anak pertamanya. ©KapanLagi.com®

Beberapa rumah sakit memberikan akses untuk sang suami untuk menemani istrinya saat melahirkan. Namun tidak demikian halnya dengan Gisel. Saat proses persalinan berlangsung, Gading tidak bisa berada di sampingnya.
"Nggak (menemani), kan SOP (standar operasional prosedur) rumah sakit beda-beda, harus sterilisasi. Kebetulan bukan khusus rumah bersalin, jadi ada peraturan sendiri," kata Gading.
Rasa bahagia menyelimuti diri Gading sebagai seorang ayah muda. Ia berharap bisa menjadi seorang ayah siaga. Ia pun merasa apa yang terjadi kepadanya ini sangat cepat.
"Kayaknya baru kemarin main-main. Satu perasaan senang, haru nggak disangka. Beberapa tahun kemaren hidup terlalu asyik main. Dikasih sama Tuhan cepet. Nikah, beda 7 bulan langsung dikasih anak. Bersyukur," tandasnya.

(kpl/abs/sjw)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

Rekomendasi
Trending