Navy, Siapkan Rp 200 Ribumu untuk Rihanna!

Penulis: Achmad Iwan Tantomi

Diterbitkan:

Navy, Siapkan Rp 200 Ribumu untuk Rihanna! ©gotceleb.com

Kapanlagi.com - Shine bright like a diamond..
Siapa sih yang tidak kenal dengan verse lagu tersebut. Yup! Penggalan lirik tersebut merupakan bagian dari Diamond milik Rihanna. Salah satu penyanyi wanita yang namanya sedang dielu-elukan oleh banyak orang. Wanita asal Barbados ini memang memiliki pesona tersendiri, tidak heran jika jumlah Navy, fans dari Riri, kian bertambah.
Penyanyi yang kerap tampil seksi tersebut juga kerap berduet dengan sejumlah musisi lain. Seperti saat mengisi lagu Princess of China bersama grup dari Chris Martin hingga rapper wanita paling terkenal, Nicki Minaj. Tidak hanya itu, Riri, sapaan akrab dari Rihanna juga tengah merencanakan serangkaian tur seluruh dunia dalam rangka mengenalkan album terbarunya, Anti.
Salah satu tempat yang bakal mendapat giliran menjadi venue dari Anti World Tour adalah Edmonton, Kanada. Kabarnya, wanita yang juga pernah memiliki hubungan khusus dengan Chris Brown tersebut akan menggelar konsernya di Rexall Place pada tanggal 20 April mendatang. Untuk menyaksikannya pun Navy tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Tiket untuk dapat bernyanyi dan bergoyang bersama Rihanna secara langsung dijual mulai dari Rp 200ribuan saja.
Agar tidak kehabisan tiket yang murah dan terjangkau tersebut, jangan lupa untuk segera membeli tiketnya mulai dari sekarang. Tidak perlu jauh-jauh terbang ke Kanada untuk membeli tiket Anti World Tour. Kamu hanya perlu melakukan transaksi secara online lewat Viagogo dalam beberapa menit. Cukup beberapa kali klik saja, dan tiket untuk bertemu Rihanna pun sudah ada di genggaman.
BELI TIKETNYA DI SINI!

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(kpl/kki/tmi)

Rekomendasi
Trending