The Promised Land
Synopsis
The Promised Land membuka kisah epik berlatar abad ke-18 dengan menghadirkan Mads Mikkelsen sebagai Kapten Ludvig Kahlen, sementara Amanda Collin memerankan Ann Barbara, Simon Bennebjerg sebagai Frederik Schinkel, dan Kristine Kujath Thorp sebagai Edel Helene. The Promised Land menempatkan kita di tahun 1755, saat Kahlen, seorang perwira Denmark miskin berdarah rakyat biasa, pensiun setelah 25 tahun mengabdi di Angkatan Darat Jerman dengan uang pensiun yang nyaris tak berarti. Demi mengubah nasib, ia mengajukan izin ke Istana Kerajaan Denmark untuk membuka lahan pertanian di tanah tandus Jutland yang nyaris tak tersentuh manusia. Taruhannya besar, karena Kahlen berharap usahanya itu akan diganjar gelar bangsawan lengkap dengan tanah manor.
Setibanya di lahan impiannya, Kahlen langsung berhadapan dengan Frederik Schinkel, pejabat lokal dari Hald Manor yang kejam dan ambisius. Schinkel selama ini ingin memonopoli tanah padang Jutland dan menganggap kehadiran Kahlen sebagai ancaman langsung. Ia pun melakukan segala cara agar Kahlen tak mendapatkan tenaga kerja, termasuk menekan para petani dan penduduk sekitar agar menjauh.
Tak kehabisan akal, Kahlen diam-diam menampung Johannes Eriksen dan istrinya Ann Barbara, dua petani kontrak milik Schinkel yang melarikan diri dari perlakuan kejam sang tuan tanah. Pertemuan mereka dengan Anmai Mus, gadis Romani yang tertangkap mencuri, justru membuka jalan baru. Kahlen kemudian mempekerjakan para pengelana Romani sebagai buruh, meski langkah ini jelas melanggar hukum. Di sisi lain, Edel Helene, sepupu sekaligus tunangan Schinkel, sebenarnya menolak perjodohan tersebut. Ayahnya memberi ultimatum bahwa Edel harus menikah dengan Schinkel, kecuali ia bisa menemukan calon suami lain dalam waktu satu tahun.
Takdir mempertemukan Edel dan Kahlen di sebuah pesta panen. Keduanya menjalin kesepakatan rahasia, bahkan berbagi ciuman sebagai janji bahwa mereka akan menikah jika Kahlen berhasil meraih gelar bangsawan dalam setahun. Namun harapan itu segera tercoreng tragedi. Schinkel secara terbuka memamerkan kekuasaannya dengan menangkap kembali Johannes dan menyiksanya hingga tewas dengan air mendidih di hadapan para tamu pesta. Kejadian brutal ini mengguncang semua orang, termasuk Kahlen yang membawa pulang jasad Johannes kepada Ann.
Pemeran
Jadwal Film
The Home
Greenland: Migration
Musuh Dalam Selimut
Malam 3 Yasinan
Suka Duka Tawa
Uang Passolo
Modual Nekad
Dusun Mayit
The Housemaid
Moon the Panda
Patah Hati Yang Kupilih
Janur Ireng: Sewu Dino The Prequel
Comic 8 Revolution: Santet K4bin3t
The SpongeBob Movie: Search for SquarePants
Anaconda (2025)
Timur
Avatar: Fire and Ash
The Carpenter's Son
Alas Roban
Mengejar Restu
5 Centimeters per Second
10 Januari 2026
28 Years Later: The Bone Temple
14 Januari 2026
Unexpected Family
14 Januari 2026
Penerbangan Terakhir
15 Januari 2026
Penunggu Rumah: Buto Ijo
15 Januari 2026
Esok Tanpa Ibu
22 Januari 2026
Sengkolo: Petaka Satu Suro
22 Januari 2026
Papa Zola: The Movie
23 Januari 2026
Shelter
28 Januari 2026
Kuyank
29 Januari 2026
Kafir: Gerbang Sukma
29 Januari 2026
Kuyank
29 Januari 2026
Tolong Saya! (Duwajuseyo)
29 Januari 2026
Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
29 Januari 2026
Ahlan Singapore
05 Februari 2026
Check Out Sekarang, Pay Later (Caper)
05 Februari 2026
Teman Tegar Maira
05 Februari 2026
Aiueo Macam Betool Aja
12 Februari 2026
Waru
12 Februari 2026
Peaky Blinders: The Immortal Man
06 Maret 2026
Senin Harga Naik
18 Maret 2026Berita Lainnya
15 Referensi Nonton Film Dewasa Barat Rekomendasi Netflix Terbaik dengan Cerita Seru dan Menarik
36 Rekomendasi Film Indonesia di Netflix Terbaik dari Berbagai Genre
20 Rekomendasi Film Perang Kerajaan Paling Seru yang Penuh Intrik, Ada Kisah Nyata
30 Rekomendasi Film Terbaik Sepanjang Masa, Sekali Nonton Bikin Nagih