This Is Not a Test
Horror Thriller

This Is Not a Test

2025 102 menit
6.6/10
Rating 6/10
Sutradara
Adam MacDonald
Penulis Skenario
Adam MacDonald Courtney Summers
Studio
Anova Pictures Anova Pictures Blue Fox Entertainment

This Is Not a Test adalah film horor-thriller apokaliptik rilisan 2025 garapan Adam McDonald. Film ini dibintangi Olivia Holt, Froy Gutierrez, dan Luke MacFarlane, serta diadaptasi dari novel berjudul sama karya Courtney Summers yang terbit pada 2012.

Cerita berfokus pada sekelompok remaja yang terjebak di dalam sebuah sekolah saat dunia mulai runtuh. Terinspirasi dari versi novelnya, kisah ini mengikuti Sloane Price yang terkurung di Cortege High bersama lima remaja lainnya, sementara zombie berusaha menerobos masuk. Seiring waktu berjalan, tekanan membuat para remaja ini berubah jadi makin tak terduga dan brutal. Ironisnya, masing-masing dari mereka justru punya alasan untuk bertahan hidup yang jauh lebih besar dibanding Sloane.

Sloane Price adalah tokoh utama cerita. Ia dan adiknya, Lily Price, mengalami kekerasan dari ayah mereka sejak kecil, diduga setelah kematian sang ibu. Saat kiamat zombie terjadi, Sloane bersama lima remaja lain berlindung di Cortege High. Di sana, Sloane mulai menjalin hubungan pertemanan dengan Cary Chen dan Grace Casper, serta terlibat hubungan seksual dengan Rhys Moreno.

Rhys Moreno merupakan kekasih utama Sloane dan narator novella lanjutan. Ia adalah siswa kelas akhir yang dikenal populer dan sering merokok. Rhys termasuk enam siswa yang bertahan di sekolah dan cenderung berpihak pada Cary Chen, bahkan sering bersitegang dengan Trace Casper.

Trace Casper adalah saudara kembar Grace Casper. Ia sangat dekat dengan keluarganya dan menyimpan dendam pada Cary Chen, yang ia salahkan atas kematian orang tuanya. Trace dikenal temperamental, mudah curiga, dan sering berselisih dengan anggota kelompok lain.

Grace Casper, saudara kembar Trace, adalah siswi populer dan anggota OSIS. Setelah kehilangan orang tuanya, ia juga sempat menyalahkan Cary, namun perlahan belajar memaafkan. Selama berlindung di Cortege High, Grace menjalin hubungan dengan Cary dan membangun ikatan persahabatan dengan Sloane. Ia digambarkan sebagai sosok yang hangat, peduli, dan penuh empati.

Cary Chen bertindak sebagai pemimpin kelompok. Ia dikenal cuek soal sekolah dan pernah menjual ganja pada Lily Price. Meski kontroversial, Cary punya peran besar dalam menyelamatkan kelompok dan membawa mereka ke Cortege High. Konfliknya dengan Trace menjadi salah satu sumber ketegangan utama dalam cerita.

Harrison adalah anggota termuda dan paling rapuh dalam kelompok. Ia sering dianggap menyusahkan dan tidak berguna. Hanya Grace, dan belakangan Trace, yang menunjukkan empati padanya. Harrison mulai mempertanyakan arti hidupnya dan merasa keberadaannya tidak penting.

Olivia Holt
Luke Macfarlane
Froy Gutierrez
Corteon Moore
Carson MacCormac
Chloe Avakian Grace
Joelle Farrow Lily
Perez Tieku Man on Megaphone
Jeff Roop Sloane's father

Jadwal Film