Inilah 4 Alasan Mengapa V BTS Patut Disebut Idol yang Sempurna
Diterbitkan:
V BTS ©Big Hit Entertainment
Kapanlagi.com - V BTS telah menjelma menjadi idol yang digilai banyak orang di seluruh penjuru dunia. Selain visualnya yang sangat menawan kemampuan V pun membuat para penggemar selalu jatuh hati padanya.
Ada beberapa faktor yang membuat idol bernama asli Kim Taehyun ini layak disebut sebagai idol yang sangat sempurna. Mengutip Koreaboo, pada Kamis (27/2/2020), berikut ini adalah faktor yang membuat V BTS cocok mendapat julukan idol sempurna dengan paket lengkap.
Advertisement
1. Ekpresi Wajah 'Mematikan'
Di luar panggung, V dikenal sebagai sosok yang sangat ekspresif dan mudah bersosialisasi. Ia bahkan disebut sebagai social butterfly karena kemampuannya mencari banyak teman.
Wajah ekspresif V ternyata juga ditunjukkannya saat berada di atas panggung. Ia memiliki ekspresi mematikan yang bisa membuat para penggemar seperti meleleh tiap kali menyaksikan penampilannya di atas panggung.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Kemampuan Menari
J-Hope dan Jimin BTS memang sudah dikenal dengan kemampuan dance yang sangat mumpuni. Hal ini tak mengherankan karena keduanya memang menjadi dancer dalam grup tersebut.
Namun, kemampuan V dalam menari juga tak bisa diabaikan begitu saja. V juga memiliki kemampuan dance yang sangat handal loh. Ia bahkan menerima banyak pujian dari dancer profesional untuk kemampuannya merasakan ritme gerakan tarian dalam sebuah lagu. Ia juga disebut mampun menjiwai setiap gerakan dance dan mengekspresikannya dengan seluruh bagian tubuhnya.
3. Suara Berat yang Khas
V BTS menjadi salah satu idol yang memiliki suara khas. Suaranya yang berat namun juga terdengar halus selalu mampu menghipnotis para penggemar dengan nyanyiannya.
Ia bahkan juga memiliki sejumlah lagu solo. V juga menulis beberapa lagu yang ia nyanyikan sendiri. Salah satu lagu yang ia tulis dan nyanyikan secara solo adalah Winter Bear.
4. Gaya Busana
Bicara tentang V BTS tidak akan lengkap jika tak berbicara tentang penampilan dan gaya pakaiannya. V selalu berhasil membuat publik gempar dengan penampilannya yang menawan.
Idol kelahiran 1995 ini kerap menjadi sorotan karena penampilannya. Ia selalu mendapatkan pujian untuk selera fashion yang sangat baik. Tak jarang ia menjadi trending topik karena penampilan menawannya.
Dengan ekspresi wajah yang mematikan, kemampuan dance mumpuni, suara khas dan selera fashion yang sangat baik tak heran jika V disebut sebagai idol yang sempurna.
Yang Ini Tak Kalah Seru!
V BTS Ungkap Fakta Menarik Soal Tato di Wajah dan Lehernya Dalam Music Video 'ON'
V BTS Ungkap Masa Sulit Selama 7 Tahun Berkarir, Ungkap Merasakan Kekosongan
Jimin BTS Bongkar Makna Lagu 'Filter', Ingin Tunjukkan Sisi Baru dari Dirinya
Video ON BTS Rilis, Begini Reaksi Wooga Squad Terhadap Penampilan V
Lagu Sub Unit V dan Jimin BTS 'Friends' Jadi Trending Topik Nomor 1 di Dunia
Berita Foto
(kpl/sep)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
