SHINee Siap Tampil di Tennis Indoor Senayan
SHINee
Foto: Blogspot
Kapanlagi.com - Shawol (penggemar SHINee) pasti sudah tidak sabar untuk menantikan penampilan boyband kesayangan mereka tersebut. Boyband yang beranggotakan Onew, Taemin, Key, Minho dan Jonghyun ini akan tampil di Tennis Indoor Senayan, Jakarta malam ini yang akan dimulai pada pukul 18.30. SHINee sendiri akan tampil dalam acara Korean Friendship Festival.Sejak kemarin para remaja Indonesia tersebut dihebohkan oleh kedatangan boyband kesayangannya tersebut. Sejak SHINee datang di Bandara Soekarno Hatta maupun ketika mereka menggelar konferensi pers di Hotel Ritz Chalton Mega Kuningan penggemar fanatik SHINee setia menunggu dan berkerumun di sekitar tempat acara. Rangkaian acara perkenalan kebudayaan Korea ini sendiri diselenggarakan atas kerjasama Arirang TV dan TVRI. Selain SHINee beberapa musisi Indonesia juga dilibatkan, seperti Gita Gutawa dan The Dance Company serta ada juga pertunjukan dari padepokan Bagong Kusudiarjo.Selain konser musik masih ada beberapa acara lain seperti K-Pop Singing and Dancing Contest, yang akan digelar pada 15 Oktober di Grand Indonesia. Acara ini berhadiah voucher belanja senilai US$ 500.Acara lain adalah Korean Cooking Contest yang akan diselenggarakan pada 16 Oktober di Gandaria City. Mereka yang beruntung menjadi juara utama akan mengantongi hadiah paket jalan-jalan ke Korea.Jangan lewatkan juga Korean Movie Show pada 11 hingga 16 Oktober 2010. Anda bisa mendapatkan tiket menonton film Korea secara gratis di Blitz Megaplex Grand Indonesia.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kin/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
