Keramat 2: Caruban Larang
Horror

Keramat 2: Caruban Larang

2022 94 menit
6.7/10
Rating 6.1/10
Sutradara
Monty Tiwa
Penulis Skenario
Monty Tiwa Azzam Fi Rullah Sergius Susanto
Studio
StarVision Plus Moviesta Pictures

Tiga mahasiswi seni tari, Arla, Maura, dan Jojo, datang ke Cirebon buat riset tugas akhir bertema tari topeng Cirebon. Perjalanan ini ditemani Umay, pacar Arla yang juga pembuat film dokumenter.

Ikut nimbrung pula Ajil dan Keanu, dua YouTuber yang memanfaatkan momen ini buat berburu lokasi angker demi konten channel mereka, Mistis, Kocak, n' Total. Dengan bantuan warga lokal bernama Badriyah, mereka diarahkan ke sanggar tari Caruban Larang yang sudah lama terbengkalai.

Di sana, mereka bertemu Pak Djalil yang menjelaskan bahwa sanggar itu ditutup setelah pemiliknya, Mimi Kemuning, berseteru dengan pemerintah.

Meski diizinkan menginap, ada satu syarat penting, jangan membuka sebuah kotak di ruang gamelan. Sayangnya, larangan ini dilanggar Badriyah.

Di dalam kotak itu tersimpan artefak tari, alat rias, dan foto seorang penari misterius. Alih-alih takut, Arla, Maura, dan Jojo justru makin semangat setelah dosen mereka menyebut artefak itu sebagai bukti tarian Cirebon yang hilang sejak 1940-an.

Mereka pun menjadikan pencarian tarian tersebut sebagai topik riset utama. Pak Djalil akhirnya mengungkap identitas sosok dalam foto, Suryani, penari legendaris Keraton Kacirebonan dan penari terakhir Caruban Larang.

Sejak Suryani minggat dari keraton, tarian itu pun ikut menghilang tanpa penerus. Di sisi lain, Ajil dan Keanu nekat syuting di rumah sakit terbengkalai sambil memainkan jailangkung.

Ritual mereka berujung petaka saat makhluk gaib muncul. Untungnya, Ute datang dan berhasil mengusirnya. Ute adalah mantan rekan mereka yang kini diketahui sebagai indigo.

Mengetahui kemampuannya, Arla, Maura, dan Jojo meminta bantuan Ute untuk melacak jejak Caruban Larang. Lewat penglihatannya, Ute mengungkap fakta kelam, para penari Caruban Larang, termasuk Suryani, pernah dijadikan jugun ianfu pada masa pendudukan Jepang.

Karena Suryani adalah satu-satunya yang masih menguasai tarian tersebut, satu-satunya cara adalah memanggil arwahnya. Arla pun rela tubuhnya dijadikan media.

Saat ritual berlangsung, Mimi Kemuning tiba-tiba muncul dan berusaha menghentikan proses itu, karena diyakini bisa mencelakakan semua orang. Ritual berubah kacau ketika arwah Suryani keluar dari tubuh Arla dan menyeret Maura ke halaman.

Meski tubuh Maura berhasil diselamatkan, kondisinya tetap kritis. Di rumah sakit, dokter menyatakan Maura sehat secara medis, namun ia tak kunjung sadar.

Umay Shahab Umay
Lutesha Ute
Ajil Ditto Ajil
Arla Ailani Arla
Josephine Firmstone Jojo
Maura Gabrielle Maura
Keanu AGL Keanu
Elly D. Luthan Mimi Kemuning
Badriyah Afiff Badriyah
Rosmala Sari Dewi Mask Dancer

Jadwal Film