Aishwarya Rai - Hrithik Roshan Minta Makanan Rendah Lemak

Kapanlagi.com - Jadi bintang film memang banyak untungnya, salah satunya dijamu makanan mewah jika sedang melakukan syuting adegan jamuan makan, seperti yang dialami Hrithik Roshan dan Aishwarya Rai sewaktu syuting film JODHA AKBAR. Baru-baru ini Ash - nama panggilan Aishwarya Rai - dan Hrithik syuting adegan Ash (putri Jodha) menjamu Hrithik (Raja Akbar) makanan tradisional yang lezat. Selain kedua bintang ini, ada 18 aktor lain, yang berperan sebagai menteri-menteri Raja Akbar ikut pula bersantap.

Dan seorang koki khusus dari Rajasthan dipersiapkan untuk memasak makanan untuk keperluan syuting di studio Nitin Desai. Namun kabarnya, Ash dan Hrithik meminta produser film ini Ashutosh Gowarikar, untuk meminta juru masak tidak memberikan terlalu banyak ghee (mentega) pada masakan mereka. Masakan khas Rajasthani memang dikenal berisi banyak ghee.

Ash dan Hrithik melakukan diet ketat, jadi mereka tak terlalu mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak tinggi. Namun keduanya sangat menyukai makanan tradisional ini, hingga tak keberatan saat harus melakukan syuting ulang beberapa adegan. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(apk/erl)

Rekomendasi
Trending